Hadiri Doa Bersama untuk Pilkada Damai, Agung Nugroho: Sejukkan Suasana

Agung-Markarius-hadiri-doa-bersama.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho dan Markarius Anwar, turut hadir dalam Doa Bersama Pilkada Damai yang diselenggarakan Polda Riau, pada Selasa 24 September 2024. Kedatangan mereka didampingi Ketua Tim Pemenangan, Ayat Cahyadi, di halaman Mapolda Riau.

Acara dimulai dengan salat subuh berjamaah, dilanjutkan pemberian santunan kepada anak yatim yang diserahkan langsung oleh Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal. Setelah itu, tausiah menyejukkan disampaikan oleh Ustad Das'ad Latif yang memberikan semangat dan harapan untuk pelaksanaan Pilkada yang damai.

Dalam sambutannya, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal berharap agar Pilkada serentak di Provinsi Riau dapat berjalan dengan damai, sejuk, dan kondusif. 

"Semoga Pilkada serentak ini berjalan damai, sejuk, dan kondusif. Insya Allah penuh dengan barokah, penuh dengan kasih sayang Allah," ucap Irjen Iqbal.



Calon Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, juga mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya acara yang dinilai membawa kesejukan bagi suasana Pilkada. 

"Agenda yang ditaja Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal ini yang juga menghadirkan Ustad Das'ad Latif sangat menyejukkan kita semua untuk bagaimana Pilkada di Riau ini menjadi damai dan aman," ujar Agung Nugroho, yang didampingi oleh wakilnya, Markarius Anwar, usai acara.

Selain itu, Agung Nugroho menambahkan bahwa arahan dari Kapolda dan tausiah dari Ustad Das'ad Latif semakin memperkuat harapan untuk Pilkada yang damai. 

"Alhamdulillah, tadi mendengarkan arahan Bapak Kapolda dan ceramah dari Ustad Das'ad ini membuat kita semakin sejuk. Insya Allah kita semua mendapat hidayah," katanya singkat.

Pasangan Agung Nugroho dan Markarius Anwar yang mengusung jargon AMAn pada Pilkada Pekanbaru ini didukung oleh Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Mereka maju dengan nomor urut 5 dalam pemilihan.