RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sejumlah ruas Jalan Bangau Sakti Pekanbaru masih mengalami rusak berat. Padahal jalan yang berada dekat dengan Universitas Riau tersebut setiap harinya ramai dilintasi masyarakat.
Warga sekitar pun sudah berkali-kali melakukan penimbunan jalan secara swadaya. Kondisi rusak dirasakan masyarakat sejak beberapa tahun belakangan.
Proses perbaikan terhadap ruas jalan tersebut masih belum dilakukan hingga kini. Pengendara pun harus ekstra hati-hati ketika melintas di sekitar ruas jalan rusak.
Jalan akan berdebu ketika cuaca panas melanda karena permukaan tanah yang kering. Sedangkan saat hujan, air menggenang di sekitar ruas jalan yang rusak.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, Edward Riansyah menyampaikan, perbaikan ruas jalan rusak itu menanti proses lelang tuntas.
Tahapan saat ini sedang proses untuk lelang perbaikan ruas jalan rusak. "Kalau Jalan Bangau Sakti sedang kita proses untuk lelang," jelas pria disapa Edu, Minggu 18 Agustus 2024.
Ia menyebut, dinas sedang menggesa proses lelang terhadap perbaikan ruas Jalan Bangau Sakti. Panjang ruas jalan rusak yang bakal diperbaiki di Jalan Bangau Sakti mencapai 2,7 kilometer
Anggaran yang digelontorkan untuk perbaikan ruas jalan tersebut mencapai Rp4 miliar. Edu menyebut bahwa perbaikan ruas Jalan Bangau Sakti masuk dalam anggaran perbaikan jalan pada tahap awal tahun 2024.
Pemerintah kota menggelontorkan anggaran perbaikan drainase di Jalan Bangau Sakti sebesar Rp 2,9 miliar. Hingga kini pengerjaan drainase itu sudah tuntas 88 persen.
Perbaikan Jalan Bangau Sakti pun segera dilakukan setelah drainase tuntas diperbaiki.
"Sekitar 12 persen lagi yang belum selesai (perbaikan drainase) tinggal sedikit lagi tuntas," tutupnya.