RIAU ONLINE, PEKANBARU - Selama libur lebaran sejumlah masyarakat Pekanbaru tampak memadati pusat perbelanjaan atau mal. Area parkir mal bahkan dipenuhi kendaraan roda empat maupun roda dua.
Meski telah disediakan area parkir, para pengunjung kerap memilih memarkirkan kendaraannya di luar pekarangan mal demi menghindari antrean parkiran di dalam. Kondisi ini terlihat di Living World Pekanbaru.
Public Relations and CRM Living World Pekanbaru, Noval Akbar menegaskan parkir di luar area inti mal bukan menjadi tanggung jawab manajemen.
"Untuk mengatasi parkir dan tingginya minat pengunjung terutama saat libur lebaran ini, kami dari Living World Pekanbaru sudah ada tim khusus yang mengatur. Diarahkan sesuai ketentuan kita. Namun yang parkir di luar itu bukan penanganan dari pihak kami,” ujar Noval, Senin 15 April.2024.
Menurut Noval, dikhawatirkan terjadi kemacetan karena jumlah kendaraan yang parkir berlebihan di luar area Living World Pekanbaru.
Apalagi, kawasan pusat perbelanjaan tersebut berada di persimpangan Jalan Tuanku Tambusai dan Jalan Soekarno Hatta yang ramai dilalui pengendara.
“Kita juga takutnya ini jadi kemacetan, karena banyak yang parkir di luar itu,” imbuh Noval.
Sementara, satu di antara pengunjung mal, Ika, mengaku memilih memarkirkan kendaraannya di dalam mal demi menghindari kehilangan sepeda motor.
"Karena di dalam kan ramai jadi mungkin pada malas ngantri-ngantri. Tapi kalau saya pribadi lebih merasa aman di dalam, takut hilang. Meskipun di luar ada tukang parkirnya, tapi kalau sebanyak itu enggak yakin bisa terhandle," tegasnya.