Peringati Hari Sejuta Pohon, 16 Lembaga di Pekanbaru Cabut APK di Pohon

APK-di-pohon-dicabut.jpg
(RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Memperingati Hari Sejuta Pohon dan Hari Lingkungan Hidup Indonesia, sebanyak 16 lembaga yang terdiri dari mahasiswa, lembaga swadaya masyarakat (LSM), komunitas pecinta lingkungan, dan masyarakat turun ke jalan melaksanakan aksi cabut paku dari Alat Peraga Kampanye (APK) yang menempel di pohon-pohon sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru.

Aksi pencopotan APK yang menempel di pohon ini merupakan bentuk kepedulian mereka terhadap lingkungan. 

Dalam aksi yang dilakukan dengan tertib dan damai ini, APK yang ditemukan di pohon-pohon tersebut berhasil dicabut oleh para peserta aksi. 

APK yang telah dicabut akan diserahkan kepada Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) untuk kemudian dikembalikan ke tim sukses dan calon legislatif (caleg) masing-masing.

Koordinator Aksi, Fachrul Adam menjelaskan bahwa langkah ini diambil sebagai bentuk sikap untuk melestarikan lingkungan hidup. 



“Aksi ini adalah bentuk kepedulian dan respon kita kepada lingkungan. Nanti APK yang dicabut akan kita serahkan ke Bawaslu, setiap APK yang kita cabut akan kita foto dan dokumentasikan,” katanya, Minggu, 14 Januari 2024.

Selain melakukan aksi cabut paku APK, para peserta aksi juga mengimbau kepada para caleg dan tim sukses untuk tidak memasang APK di pohon-pohon guna menjaga keindahan lingkungan bersama. 

Mereka berharap langkah ini dapat mendorong kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup.

Peringatan Hari Sejuta Pohon dan Hari Lingkungan Hidup Indonesia tahun ini diharapkan bukan hanya menjadi momen seremonial semata, tetapi juga menjadi pemicu untuk aksi-aksi nyata yang lebih berkelanjutan demi keberlanjutan lingkungan hidup