Polres Inhil menerima logistik surat suara Pemilu 2024 untuk Kabupaten Indragiri Hilir di Lapangan Venue Futsal, Tembilahan, Minggu, 7 Januari 2024 malam.
(Dok. Polres Inhil)
RIAU ONLINE, INHIL - Polres Inhil menerima surat suara Pemilu 2024 untuk Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) di Lapangan Venue Futsal, Tembilahan, Minggu, 7 Januari 2024 malam.
Serah terima tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Inhil, AKBP Budi Setiawan disaksikan oleh Ketua KPU, Herdianto Asmi, Ketua Bawaslu Inhil, Rustam, dan sejumlah pejabat terkait.
Penyerahan logistik surat suara dilakukan oleh perwakilan PT Gramedia kepada Kasubag Keuangan Umum Logistik KPU Inhil, Hari Cahyono.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Inhil menyampaikan bahwa pengamanan logistik surat suara merupakan tanggung jawab bersama, baik KPU, Bawaslu, maupun aparat keamanan.
"Kita harus memastikan bahwa logistik surat suara ini aman sampai ke TPS-TPS," kata Kapolres, Senin, 8 Januari 2024.
Untuk itu, Kapolres memerintahkan kepada seluruh personel Polres Inhil yang terlibat pengamanan logistik surat suara untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
"Laksanakan tugas pengamanan ini dengan penuh kehati-hatian dan profesionalitas," tegas Kapolres.
Sementara itu, Ketua KPU Inhil, Herdianto Asmi, menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Inhil beserta jajaran yang telah memberikan pengamanan yang maksimal terhadap logistik surat suara.
"Kami sangat berterima kasih atas pengamanan yang diberikan oleh Polres Inhil. Ini merupakan wujud komitmen bersama untuk menyukseskan Pemilu 2024," kata Herdianto.
Berdasarkan data yang diterima, logistik surat suara Pemilu 2024 untuk Inhil terdiri dari surat suara untuk Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, dan DPRD Provinsi Riau. Jumlah total surat suara yang diterima oleh KPU Inhil sebanyak 2 Juta lebih.