Penangkapan ketiga pelaku curat antar provinsi asal Sumatera Selatan di gerbang tol Pekanbaru/Tangkapan Layar
(Tangkapan Layar)
RIAU ONLINE, PEKANBARU-Satreskerim Polresta Pekanbaru meringkus tiga orang komplotan pencuri spesialis bongkar toko lintas provinsi di pintu gerbang Tol Pekanbaru.
Ketiga pelaku telah beraksi sebanyak dua kali di Kota Pekanbaru dengan kerugian Rp 20 juta dan Rp 25 juta.
Saat penangkapan pelaku, polisi terpaksa melepaskan tembakan ke udara karena seorang pelaku mencoba kabur saat ditangkap.
“Kejadian pertama pada bulan Juli dan Agustus, sasaran mereka ini adalah minimarket yang telah tutup. Pelaku ini merupakan asal Sumatera Selatan,” ujar Kanit Resmob Jembalang Polresta Pekanbaru, Iptu Nicho Try Hardianto, Kamis, 9 November 2023.
Dari hasil pemeriksaan, pelaku telah beraksi di Provinsi Riau dan Sumatera Utara.
“Pelaku ditangkap di Pintu gerbang Tol Pekanbaru pada saat memasuki Kota Pekanbaru,” jelasnya.
Iptu Nicho menambahkan, saat dilakulan penangkapan seorang pelaku mencoba melarikan diri, polisi terpaksa melepaskan tembakan ke udara sebagai peringatan.
“Untuk sopir mencoba melarikan diri sehingga kami terpaksa melepaskan tembakan ke atas,” ungkapnya.
Atas perbuatannya, ketiga pelaku dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.