Sering Macet, Lalu Lintas Satu Arah Bakal Diterapkan di Jalan Riau Pekanbaru

Arus-lalu-lintas-di-Jalan-Riau.jpg
(LARAS OLIVIA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Padatnya arus kendaraan kerap menyebabkan kemacetan di Jalan Riau, Kota Pekanbaru. Kebijakan lalu lintas satu arah akan diterapkan untuk mengurai kemacetan di ruas jalan tersebut.

"Jalan Riau punya kepadatan yang luar biasa sehingga jadi prioritas untuk dilakukan rekayasa lalu lintas satu arah," jelas Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Yuliarso, Minggu 24 September 2023.

Yuliarso mengatakan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru sudah memiliki rumusan untuk menerapkan lalu lintas satu arah. Ia menilai saat kemacetan terurai tentu para pengguna jalan lebih nyaman saat melintas di Jalan Riau.

Pihaknya juga akan memberi pemahaman kepada masyarakat dan pengguna jalan di sekitar Jalan Riau. Secara bertahap, lalu lintas satu arah itu akan diterapkan selama 24 jam.

Penerapan lalu lintas satu arah di Jalan Riau bakal berlangsung pada pukul 08.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB. Jadwal itu dipilih karena arus lalu lintas di jalan tersebut sangat padat.



Yuliarso menjelaskan bahwa penetapan lalu lintas satu arah di Jalan Riau sudah melalui kajian teknis. Kemacetan di kawasan itu tidak cuma membuat lalu lintas padat tapi juga berpotensi menimbulkan polusi udara.

"Kita sudah lakukan sosialisasi beberapa waktu lalu, tapi masih ada sejumlah pihak belum memaklumi rencana ini," paparnya.

Penerapan lalu lintas satu arah yakni dari pertigaan Jalan Soekarno-Hatta - Jalan Riau menuju pertigaan Jalan DI Panjaitan - Jalan Riau. Ruas jalan ini dipilih karena terdapat sejumlah titik kemacetan parah.

Kendaraan yang dari arah sebaliknya tidak bisa masuk. Pengendara harus masuk melalui sejumlah ruas jalan di sekitar Jalan Riau.

"Kita berharap semua pihak bisa memaklumi rencana ini, agar pengguna jalan lebih nyaman karena terhindar dari kemacetan," pungkasnya.