Anggota DPRD Kuansing: ASN Berniat Tak Bekerja Sungguh-sungguh Laporkan

Paripurna-reses-dprd-kuansing.jpg
(ROBI SUSANTO/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Anggota DPRD Kabupaten Kuansing, Satria Mandala Putra, tampaknya kecewa dengan kinerja ASN di Setwan DPRD Kuansing.

Hal tersebut berawal ketika politisi PDIP Kabupaten Kuansing ini menerima list hasil reses anggota DPRD Kuansing yang akan disampaikan pada rapat paripurna. List tersebut ternyata tidak memiliki konsep.

"Kami diberikan list untuk membacakan ini (hasil reses,red) tanpa konsep," kata Satria sebelum menyampaikan hasil reses anggota DPRD Kuansing pada sidang paripurna agenda penyampaian hasil reses, Senin, 4 September 2023.



Satria menegaskan apabila ada ASN maupun pegawai di Sekretariat Dewan ini berniat tidak bekerja sungguh-sungguh agar Setwan segera melaporkan hal tersebut ke Sekda Kuansing.

"Kalau ada ASN maupun pegawai di Setwan ini berniat tidak bekerja sungguh-sungguh, pak Setwan laporkan saja ke Sekda," ujarnya.