Laporan: MG Junichi Sitinjak
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Asisten II Sekdaprov Riau M Job Kurniawan menyebut persiapan demi persiapan untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Riau ke-66 dan HUT ke-78 RI terus dilakukan. Pihaknya telah membahas persiapan tersebut dengan para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Riau yang telah berlangsung beberapa kali dan terakhir pada Rabu, 2 Agustus kemarin.
"Tema HUT Riau yakni Riau Bersatu, sedangkan HUT RI Terus Maju untuk Indonesia," ucapnya.
M Job mengatakan peringatan HUT ke-66 Riau akan digelar pada Agustus ini. Serangkaian kegiatan pun tengah dipersiapkan, mulai dari lomba fotografi, sayembara motif batik Riau, dan lomba video singkat.
Pada 2 dan 3 Agustus 2023 lalu, telah berlangsung festival layang-layang dan kompetisi olahraga tradisional sebagai rangkaian kegiatan HUT ke-66 Riau yagn digelar di halaman kediaman Gubernur Riau.
Sesuai hasil rapat, kata M Job, rangkaian HUT ke-66 Riau akan dilanjutkan pada 5 sampai 30 Agustus 2023 mendatang. Berikut rangkaian acara HUT ke-66 Riau:
-
5 sampai 6 Agustus 2023: Sunat massal gratis, pemasangan KB, dan kontes kucing lokal dan pelayanan vaksin rabies dan talkshow kasus rabies di Riau, dan penanaman pohon.
-
7 Agustus 2023: Webinar Nasional dengan tema Core Value Berakhlak dan Employer Branding.
-
8 sampai 17 Agustus 2023: Lomba karaoke, lagu Melayu, KPID Award, Perlombaan Kampanye dan Sadar (Sadar Narkoba, Sadar Perilaku, dan Sadar Lingkungan), Vokal Solo Pelajar & Guru, Fashion Show Pelajar & Guru, Lomba Pewara (Pembawa Acara), dan Pentas Seni Berbakat.
-
9 sampai 16 Agustus 2023: Pengobatan Gratis, Penyerahan Sagu Hati ke Tokoh Riau, Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS), Launching Call Center di Bidang Kesehatan, Sterilisasi 100 Ekor, Vaksinasi Rabies 500 Ekor, dan Pengujian Bahan Berbahaya Pada Produk Hewan 100 Sampel.
-
11 Agustus 2023: Anugrah Budaya Pelaku Budaya dan Hiburan Rakyat. Pada, 12 Agustus 2023: Festival Bashari Lomba Mancing dan Bulan Cinta Laut.
-
15 Agustus 2023: Penyerahan Sagu Hati Tali Asih Veteran.
-
18 Agustus 2023: Kenduri Riau.
-
20 Agustus 2023: Gowes Sepeda dan Pawai Budaya.
-
23 sampai 27 Agustus 2023: Festival Pacu Jalur.
-
28 sampai 30 Agustus 2023: Festival Ekraf Bengkalis dan Operasi Bibir Sumbing.
Selain itu, Pemprov Riau juga mengundang penyanyi Judika dan Ivan Seventeen untuk memeriahkan HUT ke-66 Riau.
Pemprov Riau akan mempersiapkan Surat Izin Keramaian dari pihak kepolisian untuk menjaga suasana yang kondusif bagi semua pihak dalam acara.
“Kita akan siapkan Surat Izin Keramaian dengan pihak Kepolisian. Tahun ini TNI & Polri yang akan menjadi koordinator penuh dalam acara peringatan HUT Riau ke-66 ini agar berjalan dengan lancar,” terang Job Kurniawan.
Pemprov Riau akan melakukan rapat khusus dengan pihak terkait untuk membahas lebih dalam mengenai persiapan penuh dalam acara peringatan HUT ke-78 RI.