RIAU ONLINE, PEKANBARU-Sepasang pelajar meninggal dunia usai ditabrak mobil Xenia di Jembatan flyo ver persimpangan Mall SKA Pekanbaru, Kamis, 1 Desember 2022 sekitar pukul 21.00 WIB.
Isiden terjadi karena lantaran pengendara tersebut nongkrong di atas fly over. Akibatnya kendaraan melintas menabrak pengendara yang berhenti di bagian tengah fly over.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru, Yuliarso menegaskan, sejak jauh hari pihaknya sudah memasang rambu larangan berhenti di tengah fly over. Tim patroli dari Dishub secara rutin membubarkan kendaraan yang berhenti di sana.
"Kita sudah pasang rambu. Pada akhirnya kita minta kepada masyarakat untuk tidak melakukan hal tersebut, kita tidak mungkin awasi selama 24 jam di sana," ujarnya, Sabtu 3 Desember 2022.
Dirinya menyebut kecelakaan terjadi karena ada pengendara yang abai terhadap keselamatan. Mereka nekat berhenti di bagian tengah fly over sehingga menjadi korban kecelakaan.
Yuliarso menegaskan bahwa tidak boleh berhenti atas fly over. Ia menyebut bahwa fly over bertujuan untuk mengurai kemacetan di sekitar Simpang SKA.
"Sehingga kecepatan kendaraan yang melintas di sana maksimal, karena kendaraan mendaki lalu menurun, tidak mungkin memperlambat lanjut kendaraan di atas fly over," ungkapnya.
Mantan Camat Rumbai Pesisir ini menyebut dengan kondisi itu tidak memungkinkan ada kendaraan berhenti di atas fly over. Kendaraan yang melintas melaju dengan kencang di atas fly over.
"Saat ada kendaraan atau hambatan, tentu berpotensi terjadi kecelakaan di atas fly over. Maka kami minta masyarakat menyadari, itu bukan tempat berhenti. Apalagi untuk nongkrong," paparnya.
Pihaknya menegaskan bakal membubarkan kendaraan yang nekat nongkrong di atas fly over. Upaya ini sudah berulang kali dilakukan agar tidak terjadi lagi insiden serupa di fly over itu.