RIAU ONLINE, PEKANBARU-Kepala Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau Ali Subagio mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan membangun lima jembatan di beberapa kabupaten/kota.
Jembatan yang dibangun ini berada di ruas jalan yang membuka akses pertumbuhan ekonomi.
Adapun kelima jembatan ini, yakni, pertama, pembangunan jembatan H Maming pada ruas jalan Selensen - Kota Baru - Bagan Jaya dengan anggaran sebesar Rp8,362 miliar lebih.
“Kedua, pembangunan jembatan simpang Teras pada ruas jalan Dumai - Lubuk Gaung - Sinaboi, dengan anggaran sebesar Rp6,860 miliar lebih,” katanya.
Lebih lanjut, Ali menjelaskan, pembangunan jembatan ketiga, yakni pembangunan jembatan Sri Kubu pada ruas jalan Ujung Batu Rokan - Batas Sumatera Barat anggaran sebesar Rp13,820 miliar lebih.
Keempat, pembangunan jembatan Sei Palis pada ruas jalan Rokan - Pendalian - Dusun Batas dengan anggaran sebesar Rp9,067 miliar lebih.
Kelima, pembangunan jembatan Air Balui pada ruas jalan Selensen - Kota Baru - Bagan Jaya dengan anggaran sebesar Rp12,450 miliar lebih.
"Tahun ini, kita ada siapkan anggaran sebesar Rp51 miliar lebih untuk pembangunan lima jembatan di beberapa kabupaten/kota," ujarnya.
Kelima jembatan yang akan dibangun ini juga, sebagai pengganti jembatan sebelumnya yang hanya dibangun sementara dari kayu.
“Makanya bangun dengan yang permanen,” pungkasnya.