RIAU ONLINE, PEKANBARU- Harga sejumlah komoditi merangkak naik pada pekan pertama bulan Ramadan. Terpantau di pasar Cik Puan, Kota Pekanbaru, harga ayam ras, cabai merah dan bawang merah mengalami kenaikan.
Harga ayam ras mengalami kenaikan mencapai Rp 32.000 perkilogram dari harga Rp 30.000. Harga cabai merah melonjak drastis, dari harga Rp 40.000 kini menjadi Rp 45.000 perkilogram.
Tak hanya harga ayam ras dan cabai merah. Kenaikan harga juga terjadi pada komoditi lain seperti bawang merah. Ada kenaikan Rp 5.000 dari harga pekan lalu.
Hal ini diakui satu pedagang pecel lele, Sunan. Warga Kecamatan Sukajadi ini mengeluhkan harga yang kian mengalami kenaikan. Dirinya mesti berhemat untuk membeli cabai dan bawang merah.
"Minggu lalu bawang merah masih di harga Rp 28.000 perkilogram. Sekarang jadi Rp 33.000 perkilogramnya. Kita jualan mesti irit buat sambel pecel lele," ujarnya kepada riauonline.co.id, Selasa 5 April 2022.
Kenaikan harga sejumlah komoditi ini juga diakui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru. Kenaikan harga sudah terjadi sejak Senin, 4 April 2022.
"Memang terjadi kenaikan harga ayam ras, cabai merah dan bawang merah. Namun untuk harga daging sapi masih sama dengan pekan lalu yaitu Rp140.000 perkilogram," jelas Kepala DPP Kota Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut.
Sementara, sejumlah komoditi lain masih berada di harga stabil. Untuk beras, tepung, gula, telur ayam masih sama dengan pekan sebelumnya.