Polisi Selidiki Pencurian Besi Pembatas Jembatan Siak IV

besi-penyangga.jpg
(DEFRI/ RIAUONLINE)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Kepolisian Sektor (Polsek) Senapelan menyelidiki pencurian besi penyangga jembatan Siak IV Pekanbaru.

"Kami saat ini masih melakukan serangkaian penyelidikan. Peristiwa itu benar adanya," ujar Kanitreskrim Polsek Senapelan, AKP Abdul Halim, Senin, 24 Januari 2022.

Polisi telah turun ke lokasi kejadian dan meminta keterangan saksi-saksi yang berada dekat dengan lokasi kejadian.

"Kami sudah meminta keterangan dari beberapa saksi yang tujuannya untuk mencari petunjuk untuk mendapatkan pelaku," terangnya.



AKP Abdul Halim menjelaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas terkait agar mendapat petunjuk yang lebih banyak.

"Kami nanti juga akan cocokkan dengan (keterangan) dari dinas terkaitnya lah."

Peristiwa hilangnya komponen jembatan bukan kali ini saja, beberapa waktu lalu juga telah hilang mur serta baut jembatan, namun para pelaku belum juga terungkap.

"Kami belum bisa memastikan apakah insiden kali ini pelakunya masih sama dengan insiden sebelumnya, tim masih menyelidiki," pungkasnya.