Laporan: BAGUS PRIBADI
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dalam acara Musyawarah Daerah (Musda) DPD Partai Demokrat Riau ke-V, Wakil Ketua DPRD Riau, Agung Nugroho terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Riau.
Dalam acara yang berlangsung di Co-Ex SKA, Pekanbaru itu, Kepala BPOKK DPD Partai Demokrat, Herman Khaeron mengatakan telah terpilih calon tunggal, Calon Ketua DPD Partai Demokrat Riau secara aklamasi, Agung Nugroho.
"Selanjutnya kami akan menetapkan waktu pelaksanaan pasca Musda kurang akan diselenggarakan dalam 10 hari ke depan," ujarnya, Selasa, 30 November 2021.
Perihal polemik yang tersiar di publik, Herman mengatakan itu hanya dinamika dalam dunia politik. Ia mengaku sudah bertemu dan meminta Asri Auzar hadir, juga izin menjalankan Musda.
"Saya sudah lakukan cara-cara humanis dan kekeluargaan, namun beliau tetap tidak hadir. Ya tidak apa-apa," akunya.
Selanjutnya, ia menuturkan pihaknya menerima surat dari 12 Ketua DPC di Riau yang menginginkan dilaksanakannya Musda.
"Sudah tiga kali penjadwalan Musda di riau, pertama 14 Oktober, 19 November, terakhir 29 November itupun baru hari ini terlaksana," ujarnya.
Pria berkacamata itu berharap kepada Agung Nugroho bisa mengantisipasi perpecahan antar anggota Partai Demokrat di Riau. Terlebih pentingnya kepada para ketua DPC di Riau agar merajut hubungan baik dengan Asri Auzar.
"Kalau sudah jalan nanti pengurus ini, misal Asri mau posisi ya bisa saja, tidak menutup kemungkinan. Artinya kami akan beri ruang seluas-luasnya untuk Asri agar berkegiatan lagi di Demokrat," tutur Herman.
Kemudian Sekjend DPP Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya melalui aplikasi Zoom memberi selamat kepada Calon Ketua DPD Partai Demokrat Riau, Agung Nugroho.
"Selanjutnya akan melakukan tahap berikutnya yakni mengikuti fit proper test. Jadi kami harapkan partisipasinya kepada teman-teman semua baik calon ketua terpilih maupun demisioner dapat menjalankan tahapan ini dengan sebaik-baiknya," tutupnya.