Gubernur Riau Syamsuar bersama Ketua TP PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar saat tiba di Gedung Daerah Balai Serindit, Rabu, 23 Juni 2021. (Wayan Sepiyana/RiauOnline).
(Wayan Sepiyana/RiauOnline)
RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gubernur Riau Syamsuar menegaskan virus Covid-19 ini tidak hanya menginfeksi orang dewasa atau orang tua. Melainkan usia anak-anak juga rentan terpapar virus Covid-19.
Ia juga menegaskan sesuai arahan dari pemerintah pusat perihal Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro diperpanjang mulai 28 Juni sampai 5 Juli 2021.
"Tetap diperpanjang, jadi PPKM Mikro di Riau tetap diperpanjang. Saya sudah tanda tangan instruksinya kepada para bupati dan wali kota," kata Syamsuar, kepada RiauOnline, Rabu, 23 Juni 2021, di Gedung Daerah Balai Serindit.
Dia meminta agar masyarakat dapat menjaga protokol kesehatan secara ketat, disiplin memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.
"Jadi sekarang tolong disampaikan, bahwa protokol kesehatan jangan kita abaikan, karena ini juga sekarang dibeberapa daerah sudah banyak anak-anak yang positif Covid-19," ungkapnya.
Syamsuar pun menuturkan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 pada usia anak yang meningkat di daerah Jakarta dan Jawa.
Seperti Jakarta, Jawa Barat, termasuk Aceh ya. Kita harapkan mudah-mudah ini tidak menyakit ke Riau, karena ada varian baru. Makanya tolong dikasih tahu kepada masyarakat untuk kita berhati-hati," pungkasnya.
Sekadar informasi, dikutip dari Kumparan.com jejaringan RiauOnline, dimana kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di DKI Jakarta pada Minggu, 20 Juni 2021 dengan angka kasus positif Covid-19 yaitu 5.582.
Rinciannya ada sebanyak 655 kasus positif Covid-19 terjadi pada anak usia 6 - 18 tahun. Kemudian, ada sebanyak 224 kasus positif Covid-19 terjadi pada anak usia 0 - 5 tahun.
Selanjutnya, ada sebanyak 4.261 kasus positif Covid-19 terjadi pada usia 19 - 59 tahun, dan ada sebanyak 442 kasus terjadi pada usia 60 tahun ke atas.