Kapolresta Perintahkan Polisi Perketat Akses Keluar Masuk ke Kota Pekanbaru

Kombes-Nandang10.jpg
(DEFRI CANDRA/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya memerintahkan jajaran untuk memperketat akses keluar masuk Pekanbaru pada Posko Penyekatan masing-masing daerah.

 

Hal ini dilakukan untuk meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19 di Pekanbaru, Provinsi Riau.

 

"Kita akan maksimalkan fungsi posko penyekatan. Petugas memeriksa kendaraan, baik itu yang hendak masuk maupun keluar Kota Pekanbaru," ucap Kombes Nandang, Sabtu, 15 Mei 2021.

 

Kombes Nandang juga berharap pemeriksaan di posko penyekatan tidak boleh kendur, meski sudah H+2 lebaran. 

 



 

Antisipasi arus balik mesti optimal karena mobilitas masyarakat meningkat. Ia pun mengimbau warga agar bersabar, bila terjadi antrian kendaraan pada posko penyekatan.

 

"Kita mohon maaf bila terjadi antrian, karena petugas tengah melakukan pemeriksaan," tambahnya.

 

"Pemeriksaan juga kita maksimalkan pada jam-jam krusial," ujarnya.

 

 

Kombes Nandang mengimbau masyarakat kota Pekanbaru untuk mengurangi mobilitas di luar rumah, jika tidak ada keperluan yang mendesak.

 

"Lebih baik di rumah saja, karena angka penyebaran Covid-19 di Pekanbaru relatif masih tinggi," tutupnya.