Syamsuar Sebut Riau Dapat Poyek Hibah dari Amerika, Proyek Apa ?

Irjen-Agung-dan-Gubernur-Syamsuar2.jpg
(Dok Polda Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gubernur Riau Syamsuar mengatakan ada tiga provinsi di Indonesia yang mendapatkan proyek hibah dari Pemerintah Amerika, yaitu Riau, Sumatera Selatan, dan Sulawesi Utara.

 

Ia juga sudah berdiskusi dan mendapatkan arahan dari semua pihak serta tim leader.

 

"Saya informasikan, bahwa ada tiga provinsi yang akan menerima hibah dari Pemerintah Amerika, yaitu Provinsi Riau, Sumatera Selatan, dan Sulawesi Utara. Kita sudah mendapatkan petunjuk dari tim leader yang akan mengurus proyek hibah tersebut," kata Syamsuar, usai acara rapat virtual bersama Bappenas dan Kementerian PU pada Selasa, 11 Mei 2021 di Gedung Daerah Balai Serindit Pekanbaru.

  

 

Syamsuar menuturkan saat ini tahapan usulan proyek sedang dibahas.

 

"Artinya tahapan ini masih sedang dilakukan, jadi bukan hanya Provinsi Riau, tapi juga untuk Provinsi Sumatera Selatan dan Sulawesi Utara. Semua usulan dari ketiga daerah ini belum final," ungkapnya.



  

 

 

 


Menurutnya, ketiga daerah yang menerima proyek hibah ini sudah sesuai kriteria.

 

"Hanya tiga provinsi yang menerima proyek hibah ini. Sesuai kriteria dari Pemerintah Amerika. Tentu ada indikatornya," pungkasnya.