RIAUONLINE, PEKANBARU- Saat ini proses vaksinasi di Kota Pekanbaru masih berlangsung. Vaksinasi bagi tenaga kesehatan digelar di puskesmas serta rumah sakit.
Vaksin yang tersedia bagi tenaga kesehatan di Kota Pekanbaru mencapai 22.380 dosis. Vaksin ini diperuntukkan bagi 11.190 tenaga kesehatan.
Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil mendorong Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru bisa melakukan percepatan vaksinasi bagi tenaga kesehatan.
"Jadi bulan Februari, kita harap sudah selesai semuanya (disuntik vaksin, red)," terangnya, Rabu 27 Januari 2021.
Jamil tidak menampik masih banyak tenaga kesehatan yang belum disuntik vaksin. Ia mengaku ada keterbatasan tenaga kesehatan yang bisa menyuntik vaksin setiap harinya.
Pasokan vaksin yang tersedia pada tahap awal vaksinasi sudah mencukupi untuk seluruh tenaga kesehatan di Kota Pekanbaru. Ia pun mengingatkan agar tim vaksinator bisa optimal.
"Mereka bisa optimalkan, walau kemampuan setiap hari untuk vaksinasi masih terbatas," ulasnya.
Jumlah tenaga kesehatan di Kota Pekanbaru yang terdaftar saat ini bakal mendapat vaksin sebanyak 13.194 orang. Kebanyakan tenaga penunjang jumlahnya 6.542 orang. Ada juga 2.078 dokter dan perawat sebanyak 3.645 orang dan 929 orang bidang.