(BBKSDA)
(BBKSDA)
RIAUONLINE,PEKANBARU-Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, memasang kandang perangkap bagi Beruang Madu yang masuk dan merusak perkebunan warga di Desa Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Sabtu, 19 Desember 2020.
Adanya laporan dari masyarakat yang melihat dua ekor Beruang Madu masuk ke wilayah perkebunan warga, Tim Penanganan Konfilk BBKSDA Riau menerjunkan tim untuk memasang kandang jebak di lokasi terliahtnya beruang oleh warga.
Di dalam kandang jebak tersebut, sudah diletakkan madu dan buah-buahan untuk menarik perhatian beruang sehingga masuk ke dalam kandang jebakan untuk dievakuasi ke habitatnya yang jauh dari pemukiman masyarakat.
Baca Juga
Kepala Bidang Wilayah II BBKSDA Riau, Heru Sutmantoro, mengatakan, setelah kita lakukan pengecekan di lapangan, tim menemukan sisa makanan beruang.
“Kita temukan bekas-bekas sisa makanan beruang dari hasil pertanian warga dan kita temukan juga kotoran dari beruang tersebut,” terang Heru.
Heru, menambahkan, dilokasi tersebut sudah dipasang satu kandang jebakan untuk beruang, diharapkan secepatnya dapat tertangkan dan dievakuasi ke habitatnya yang jauh dari masyarakat.
Kawasan terlihatnya beruang di kelilingi semak beluar dan hutan yang merupakan habitat bagi satwa dilindugi tersebut.
Selanjutnya, BBKSDA Riau mengimbau pada warga sekitar untuk tidak melakukan hal anarkis terhadap satwa liar dilindungi tersebut, dan tetap laporkan kepada BBKSDA jika melihat Beruang Madu muncul kembali.