Liburan di Rumah Saja, Yani Pilih Piknik Bareng Keluarga di Taman Kota

Taman-Kota3.jpg
(DEFRI CANDRA/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Bingung saat libur Nasional tidak tahu kemana. Taman Kota Pekanbaru bisa jadi solusi buat keluarga ceria yang ingin pergi liburan dengan biaya irit, hemat dengan nuansa alam yang sejuk.

 

Berlokasi di pusat kota jalan Siberut dan Diponegoro, akses menuju lokasi Taman Kota juga sangat mudah dan gampang ditemukan.

 

 

Jangan takut terkena sinar matahari, pasalnya area taman dipenuhi pepohonan membuat suasana menjadi sejuk dan nyaman saat santai bersama keluarga.

 



Yani, warga jalan Pattimura, Pekanbaru mengaku suka berwisata di Taman Kota. Selain lokasi yang sejuk, biaya masukpun Gratis bisa menghemat kantong di tengah pandemi Covid-19.

 

"Biasanya setiap akhir pekan saya dan keluarga sering liburan ke sini, udaranya sejuk ada lokasi bermain anak dan juga disediakan tempat duduk di area taman," ucap Yani kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 28 Oktober 2020.

 

Yani yang merupakan pegawai Swasta di Pekanbaru mengatakan liburan bersama keluarga adalah hal yang wajib dilakukan agar tidak bosan di rumah dan juga refreshing diri selepas bekerja.

 

"Liburan ini harus, sebelumnya kita di rumah saja dan tidak bisa kemana-mana saat Covid-19 terus meningkat. Pokoknya liburan hal yang harus dilakukan agar dapat meregangkan otot-otot pikiran selama bekerja," pungkasnya.

 

Dari pantauan Riauonline, terlihat Taman Kota di jalan Siberut memang mulai ramai dikunjungi.

 

 

 

Banyak dari mereka yang membawa bekal dari rumah, tikar bahkan ada juga yang mojok duduk berduaan bagi pasangan muda-mudi yang tengah memadu kasih