Cegah Kerumunan, Penyaluran BST Untuk Kecamatan Tampan Ditunda Saat PSBM

razia-PSBM-Tampan.jpg
(pekanbaru.go.id)

Laporan: Laras Olivia

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Camat Tampan, Abdul Barri tidak menampik kasus positif Covid-19 di Kecamatan Tampan masih tinggi. Ia mengaku terus berupaya mengoptimalkan PSBM tahap dua di kecamatan itu.

Apalagi kata dia, sudah dibentuk tim satgas di setiap kelurahan. Mereka membantu tim Satgas Kota Pekanbaru untuk pengawasan aktivitas masyarakat selama PSBM.



Abdul menyebut, program untuk Bantuan Sosial Tunai (BST) dari pemerintah pusat ditunda sementara penyalurannya di Tampan. Hal itu dilakukan karena masih banyak masyarakat belum mengambil BST sebelumnya.

Pihak kecamatan menyurati kantor pos untuk menunda penyaluran BST di Kecamatan Tampan. Proses penyaluran BST bisa memicu munculnya kerumunan.

"Kita tunda pemberian BST karena pelaksanaan PSBM di Kecamatan Tampan," jelasnya, Rabu 30 September 2020.