Koalisi Aktivis Mahasiswa Deklarasi Dukung Pemerintah Tangani Covid-19

deklarasi-kami.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Koalisi Aktivis Mahasiswa Indonesia (KAMI) wilayah Riau menggelar deklarasi di Bundaran Tugu Zapin, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Riau untuk mendukung pemerintah daerah maupun pusat fokus dalam penanganan Covid-19.

Seblum deklarasi dimulai, massa bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagai wujud cinta tanah air dan dukungan penuh terhadap pemerintah yang saat ini tenah disibukkan dengan penanganan Covid-19.

Inisiator Deklarasi Koalisi Aktivis Mahasiswa Undonesia (KAMI) Wilayah Riau, Husnul Jamil mengajak seluruh komponen bangsa terutama kaum milenial untuk bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Kaum muda diminta untuk tidak diam menyusul adanya sekelompok orang dalam beberapa pekan terakhir justru menebar provokasi saat pemerintah tengah fokus menangani Covid-19.

"Kami melihat beberapa minggu yang lalu ada beberapa kelompok yang mencoba untuk memprovokasi pemerintah dan memprovokasi masyarakat untuk bergerak melawan pemerintah. Di tengah pandemi covid-19 saat ini, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk sama-sama bahu membahu mendukung pemerintah untuk menekan angka Covid-19 yanga ada di Indonesia saat ini, khususnya di Provinsi Riau," ujarnya.

Husnul mengatakan, dalam kondisi seperti ini kaum muda harus mengambil peran agar bahu membahu menjaga persatuan dan persatuan bangsa.

"Kalau kaum muda hari ini tidak angkat bicara untuk menjaga persatuan Indonesia saya pikir hari ini Indonesia akan mengalami degradasi yang sangat luar biasa," ujarnya.



Kaum muda diharapkan untuk terus mendukung pemerintah dalam menyelesaikan masalah pandemi Covid-19 yang saat ini tengah dialami Indonesia.

"Kita dukung program-program pemerintah, seperti pemerintah telah memberikan bantuan sosial bantuan listrik dan juga penerapan PSBB dan itu harus diiukuti masyarakat Indonesia," ucapnya.

Berikut lima poin dukungan terhadap pemerintah yang dideklarasikan massa KAMI yakni:

1. KAMI menudkung pemerintah pusat dan daerah untuk fokus menangani Covid-19.

2. KAMI mengutuk keras kelompok-kelompok yang mencoba memecah belah persatuan dan kesatuan Republik Indonesia.

3. KAMI mendukung pemerintah dalam upaya kemandirian ekonomi yang berbasis kerakyatan.

4. KAMI menyatakan bahwa Indonesia saat ini dalam keadaan baik-baik saja.
5. KAMI mendukung pemerintah untuk memperkuat Pancasila sebagai dasar ideologi bangsa.

"Kenapa stigma Indonesia baik-baik saja kami bangun, yang pertama sekali ada kelompok-kelompok yang kecewa terhadap pemerintah hari ini, mereka membangun isu bahwa Indoensia telah mengalami resesi, perlu saya sampaikan hari ini Indonesia belum mengalami resesi, kalau Indonesia mengalami resesi artinya akan terjadi inflasi, kenaikan harga-harga barang. Kita lihat saja, bahwa sampai detik ini, pemerintah masih bisa mengendalikan stabilitas harga yang ada di seluruh Indonesia di segala sektor," jelasnya.