Dua Kubu Pemuda Pancasila Baku Hantam. Satu Orang Luka

Seragam-Pemuda-Pancasila.jpg
(RIAUONLINE)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dua kelompok organisasi masyarakat (ormas), Pemuda Pancasila baku hantam terekam video amatir.

Terlihat kerumunan Pemuda Pancasila berada dalam sebuah ruangan besar saling adu jotos. Ada juga yang berusaha lari menyelamatkan diri.

Susunan piring juga turut melayang. Teriakan histeris terdengar bersamaan dengan aksi saling serang membuat suasana dalam video begitu mencekam.

Kepolisian Resort Kota Pekanbaru membenarkan aksi saling hajar kelompok tersebut. Perwira Urusan Humas Polresta Pekanbaru, Ipda Budhianda menjelaskan kegaduhan itu terjadi di Ballroom Hotel Jatra Pekanbaru sekitar pukul 11.10 WIB, Rabu.



"Aksi itu terjadi saat berlangsungnya Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Pekanbaru Tahun 2019," kata Budhi.

Berdasarkan informasi dari kepolisian. Awalnya musyawarah hanya dihadiri oleh Sekretaris Majelis Pimpinan Pemuda Pancasila Provinsi Riau Frans Rizal dan Ketua Majelis Pimpinan Cabang kota Pekanbaru Iwan Pansa.

Ditambah 200 kader Pemuda Pancasila se-Kota Pekanbaru. Tak lama, 50 kader PP kelompok Jhoni Lelek meringsek masuk.

" Sekitar 50 orang massa Pemuda Pancasila dari kelompok Jhon Lelek memasuki ruang acara dan memaksa untuk menghentikan kegiatan. Akibatnya terjadi pertengkaran dan saling pukul serta melempar piring," jelas Budhi.

Aksi berlangsung tak hanya didalam ruangan. Serang berlanjut hingga lobi hotel. Satu orang terluka pada bagian wajah.

Kerusuhan berakhir setelah Polisi berupaya menenangkan kedua belah pihak serta melakukan olah tempat kejadian perkara sembari mengumpulkan bukti-bukti dari insiden tersebut.

"Sebagai tambahan, hingga malam ini kedua belah pihak belum ada yang melaporkan kejadian itu ke polisi," tuturnya.