Laporan: HASBULLAH TANJUNG
RIAUONLINE, PEKANBARU - Anggota Komisi IV DPRD Riau Asri Auzar meminta Dinas Perhubungan membuat rekayasa lalu lintas di Fly Over Simpang Komersil Arengka (SKA). Sebab kemacetan masih dikeluhkan oleh masyarakat kota Pekanbaru.
"Ada keluhan dari masyarakat, itu bahan masukan buat kita, berarti ada rambu-rambu yang masih simpang siur sehingga masih macet walaupun sudah ada fly over," kata Asri, Senin, 18 Februari 2019.
Asri memaklumi kemacetan masih terjadi di fly over karena fly over tersebut baru beroperasi beberapa hari saja, namun ia meminta Dinas segera mencarikan solusinya.
"Saya teringat dulu fly over Simpang Nangka, dulu itu juga macet karena u-turn yang terlalu dekat dengan fly over sehingga kendaraan bertumpuk disana," jelas Asri.
"Tapi sekarang coba tengok, mana ada macet lagi, lancar kan?" tambahnya.
Untuk itu, Asri menyarankan agar u-turn diberi jarak yang cukup jauh dari fly over tersebut seperti yang diterapkan pada fly over Nangka dan Harapan Raya.
Lebih jauh, Asri meminta Dishub juga menjalin kerjasama dengan Satlantas Polresta Pekanbaru untuk rekayasa lalu lintas ini, karena sinergitas keduanya sangat dibutuhkan.
Sebelumnya, masyarakat Pekanbaru mengeluhkan kemacetan yang masih terjadi di Pekanbaru, terutama di U-Turn depan Transmart Pekanbaru.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id