Gubernur Riau Takut 'Masuk Angin' Kalau Dilantik Lewat 19 Februari

Kantor-Gubernur-Riau.jpg

RIAU ONLINE, PEKANBARU - "Jangan sampai sampai masuk angin," kata-kata itu yang keluar dari mulut Asisten I Bidang Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Setdaprov Riau, Ahmad Syah Haroffie terkait pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.

Kata masuk angin merujuk pada rencana pelantikan Syamsuar dan Edy Natar Nasution yang mundur dari rencana awal, tanggal 19 Februari 2019.

Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Djahjo Kumolo dalam acara Rakornas Kehumasan dan Hukum Tahun 2019 di Hotel Bidakara Jakarta, Senin 11 Februari 2019 silam.

Djahjo menyebutkan untuk pelantikan Gubernur Riau akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2019 dilanjutkan dengan pelantikan Gubernur Maluku dan Maluku Utara.

"Kalau memang seperti itu bisa masuk angin," ucapn Ahmad Syah Haroffie, Rabu, 13 Februari 2019.

Maksudnya, dirinya khawatir jika memang mundur pelantikannya, akan terjadi kekosongan jabatan yang akan mempengaruhi kebijakan dan roda birokrasi mereka.



Ketakutan itu karena Akhir Masa Jabatan (AMJ) Gubernur Riau akan habis pada tanggal 19 Februari 2019. Agar tidak terjadi kekosongan, mereka harus menyiapkan pejabat pengganti pada tanggal 19 Februari tersebut.

"AMJ nya kan berakhir tanggal 19 Februari. Biasanya, menurut ketentuan begitu AMJ berakhir, maka akan segera dilantik. Kalau dilantik di luar tanggal 19 itu namanya kebijakan dan akan berdampak. Harus ada pejabat atau Plh yang ditunjuk oleh Kemendagri. Walaupun cuma hitungan jam. Jadi tidak boleh ada pengosogan,"imbuhnya.

Sama seperti yang mereka lakukan ditahun 2016. Dimana, jabatan Bupati Haris digantikan oleh Sekdanya, Tengku Mukhlis sebagai pelaksana harian (Plh) Bupati Pelalawan. Kabupaten Indragiri Hilir juga demikian.

"Kita tunggu saja. Apakah dilantik tanggal 19 atau 20. Kita berharap tidak ada kekosongan dan penunjukan Pj atau Plh. Bisa masuk angin," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id