RIAU ONLINE, KAMPAR - Mantan Bupati Kampar, saat ini merebut mencalonkan sebagai Caloanggota DPD RI, Jefry Noer, mengusng konsep Rumah Pangan dengan memberikan potongan harga hingga 15 persen.
"Rumah pangan ini nantinya akan berbeda dari kedai atau warung-warung yang ada di Kampar. Karena dapat memberi potongan harga hingga 15 persen," sebutnya di Pesantren Ibnu Al Mubarok, Palas, Rumbai, Pekanbaru, Minggu, 28 Januari 2019.
Alasannya, Rumah Pangan dianggap Jefry Noer mampu memangkas hingga tiga jalur rantai saluran distribusi sekaligus. Ia menjelaskan, seperti gula, telur, beras dan kebutuhan sehari-hari bagi penduduk Kampar.
Jefry beralasan, Rumah Pangan ini tepat didirikan disaat ekonomi Riau yang hanya tumbuh sebesar 2.89 persen jika dilihat dari triwulan ke-III tahun 2018.
"Artinya, saya sudah melihat kondisi seperti ini sejak saya masih menjadi Bupati (Kampar). Saya saat itu sudah survei ke desa-desa untuk 9 bahan pokok. Luar biasa mahalnya. Saya lihat ada enam mata rantai distribusi," kata mantan politisi Partai Demokrat ini.
Ia menjelaskan, dengan Rumah Pangan, diyakini memutus tiga mata rantai. Kalau satu mata rantai senilai 5 persen keuntungannya, berarti program ini bisa memotong 15 persen untuk tiga mata rantai.
"Kalau ibu-ibu belanja bisa hemat 10 persen dari Rp 1 juta per bulan. Berarti ibu-ibu sudah hemat Rp 100 ribu. Apalagi bisa hemat 15 persen," jelasnya.
Rumah Pangan itu, tuturnya, akan didirikan di awal Februari 2019 dengan target pada 200 titik seluruh Kabupaten Kampar. Sewaktu-waktu bisa berkembang sesuai kebutuhan masyarakatnya.
"Selain harganya bisa bersaing, untuk jangka panjangnya Rumah Pangan ini kedepan akan memasok ayam potong, ikan sampai daging. Dimana, dihasilkan dari upaya kita dalam memajukan petani kita dengan membentuk pertanian terpadu yang kemaren sudah kita siapkan di 40 titik. Yang dihasilkan dari pelatihan kepada 15 ribu KK," tutupnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id