Laporan: HASBULLAH TANJUNG
RIAUONLINE, PEKANBARU - Ribuan masyarakat Kampar, tepatnya warga di Pasar Flamboyan antusias menyambut kedatangan mantan Presiden Republik Indonesia ke - 6 Susilo Bambang Yudhoyono.
"SBY, SBY, SBY!" teriak massa yang didominasi emak-emak ini, Sabtu, 15 Desember 2018.
Dalam acara silaturahmi dan ngopi bareng SBY ini, Sekjend Demokrat Hinca Panjaitan bertanya pada massa yang mengaku sudah menunggu sejak pagi ini.
"Masih ingat pak SBY gak? Kalau iya yang mana orangnya," tanya Hinca.
"Bapak ibu mimpi apa semalam hari ini ketemu SBY? Doain ya pak SBY panjang umur," pintanya dan diaminkan oleh massa.
Sementara itu, SBY mengatakan kehadirannya di pasar tersebut adalah untuk bersilaturahmi dengan masyarakat sekitar.
SBY juga sempat mengajak masyarakat untuk bersama berusaha dan berdoa agar ekonomi masyarakat kembali membaik.
"Kami tahu bahwa bapak ibu mau meningkatkan kesejahteraan, taraf hidup lebih baik, ekonomi tumbuh, termasuk penghasilan sehari-hari. Betul?," katanya dan dijawab 'iya' oleh masyarakat.
SBY dan Bu Ani, lanjutnya, tahu sekarang harga sawit jatuh begitu juga karet, penghasilan berkurang, harga bahan pokok naik sehingga semakin sulit memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Makanya kami akan berjuang agar ekonomi kita baik kembali, kami minta dukungannya agar kehidupan lebih baik, cuma kita yang bisa mengubah diri kita sendiri dengan izin Allah, kalau niat kita baik, InsyaAllah dikabulkan," tutupnya.
Selanjutnya SBY memasuki pasar guna bersilaturahmi dengan para pedagang.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id