Jokowi-Prabowo Berpelukan, Ini Reaksi Gerindra Riau

Prabowo-dan-Jokowi-berpelukan.jpg
(Suara.com/ANTARA FOTO/INASGOC)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - DPD Gerindra Riau angkat bicara terkait momen berpelukannya Prabowo Subianto dengan Presiden Jokowi pada saat Asian Games 2018 beberapa hari yang lalu.

Wakil Ketua DPD Gerindra Riau Taufik Arrahman menyatakan hal tersebut lumrah saja, karena Prabowo dan Jokowi bertanding serta berlomba untuk mendapatkan simpati masyarakat.

"Mereka menarik simpati masyarakat tapi tidak pernah bermusuhan," ujar Taufik, Jumat, 31 Agustus 2018.

Baca Juga: Ketua MPR: Pak Jokowi dan Pak Prabowo Berangkulan. Tim Sukses Jangan Emosi

Anggota DPRD Riau ini melanjutkan, dirinya yang saat ini berada pada kubu Prabowo Subianto juga menegaskan tidak pernah menganggap pihak pemerintah sebagai musuh.

"Saya tidak pernah menganggap mereka musuh, tapi yang namanya kritik tentu harus disampaikan, dengan harapan kritik kita diperhatikan sehingga kedepannya lebih baik, pemerintahan tanpa kritik tentu hampa," tambahnya.



Lebih lanjut, menurut Taufik, pihaknya tidak melulu mengkritik pemerintahan, tetapi juga akan mengapresiasi setiap prestasi maupun program yang dikerjakan oleh pemerintah.

"Kalaupun ada program pemerintah yang bagus, ya kita apresiasi," tuturnya.

Klik Juga: Momen Haru Saat Pencak Silat Persatukan Prabowo dan Jokowi

Mengenai potensi perpecahan akibat Pilpres 2019 mendatang, Taufik yakin masyarakat Riau adalah masyarakat yang menjunjung tinggi keadilan dan paham akan toleransi.

"Masyarakat Riau saya yakin mengerti bahwa orang lain punya hak untuk hidup di negara ini, meski berbeda pilihan, selain itu aparat juga harus bekerja tanpa adanya keberpihakan," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id