Miris, Aparat Tak Izinkan Neno Warisman Makan

Neno-Warisman-dalam-mobil.jpg
(Hasbulah Tanjung)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Tindakan Aparat Keamanan terhadap aktivis Islam Neno Warisman sungguh sangat berlebihan, bahkan untuk makan pun wanita berusia 54 itu tidak diperbolehkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman yang menjadi negosiator saat kepolisian masih bersikeras untuk melarang Neno meninggalkan Bandara.

"Kemarin dari DPRD Riau kami bernegosiasi dengan Kapolresta Pekanbaru, Neno diarahkannya untuk keluar mobil, tapi Neno tidak mau," ujar Pria yang kerap disapa Dedet ini, Minggu, 26 Agustus 2018.

Baca Juga: Kasus Neno Warisman, Dedet: Apa Neno Sangat Menakutkan Bagi Pemerintah?

Lalu, Dedet meminta kepolisian untuk mengizinkan Neno Warisman makan, dan selanjutnya Dedet membelikan nasi untuk Neno Warisman yang sudah bertahan selama hampir 6 jam di dalam mobil.

"Lalu kami belikan nasi, tiba-tiba tidak boleh sama polisi, ini kan melanggar hak asasi manusia, tahanan saja dikasih makan. Ini kenapa seperti perang begini, sampai makan minum tidak boleh dikasih," katanya.

Selain tidak diperbolehkan memberi makan, Neno Warisman yang sering disebut wanita tangguh ini juga diperlakukan secara kasar oleh Kepala BIN Daerah (Kabinda) Riau dan diteriak-teriaki.



"Cara penanganan mulai kasar, untung kami turun ke sana, kami suruh mundur semua, termasuk Kabinda itu. Ini untuk mencegah anarkisme aparat," tambahnya.

Klik Juga: Neno Warisman Tertahan di Bandara, Fahri Hamzah: Jangan Sok Kuasalah!

Dedet memaklumi mungkin aparat saat itu terbawa emosi sehingga memperlakukan seorang ibu berusia 50 tahunan dengan cara yang tidak pantas.

"Mungkin emosi tidak terkontrol, tapi sudah saya tenangkan, saya larang dia teriak, dan Alhamdulillah dia mengikuti, selanjutnya saya yang menangani Neno," tuturnya.

Selanjutnya, Dedet menyarankan untuk membawa Neno Warisman ke VIP Bandara Lancang Kuning milik Pemprov, namun dirinya tidak menduga ternyata Neno dibawa ke dalam pesawat.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id