RIAU ONLINE, PEKANBARU - PDIP mengapresiasi adanya aksi penyegelan kantor DPD PDIP Riau yang dilakukan oleh sejumlah kader PDIP, sejak Senin, 9 Juli 2018 pagi.
Hal tersebut disampaikan oleh Bendahara DPD PDIP, Ma'mun Solikhin. Menurutnya hal tersebut merupakan bentuk keresahan para kader mengingat belum ditetapkannya pengganti Kordias Pasaribu sebagai Ketua DPD PDIP.
"Iya, saya sudah dengar kabarnya, kita apresiasi lah mereka, mereka kan kader kita juga," ujar Ketua Fraksi PDIP DPRD Riau ini, Senin, 9 Juli 2018.
Untuk itu, Ma'mun mengatakan pihaknya akan segera menyampaikan aspirasi dari para kadernya ini ke pihak DPP PDIP di Jakarta agar segera menunjuk pengganti Kordias sebagai Ketua DPD PDIP.
Baca Juga Kordias Pasaribu Dicopot Dari Jabatan Ketua DPD PDIP Riau
"Sekarang ini kan Plh nya Pak Rokhman Dahuri, jadi kalau untuk mendaftar ke KPU itu kan tidak bisa kalau tidak ada ketua definitifnya, makanya mereka menyegel kantor DPD," jelasnya.
Dikatakan Ma'mun, para kader yang melakukan aksi tidak menyodorkan nama sebagai Ketua DPD ataupun meminta Kordias kembali mengisi kursi DPD I PDIP Riau.
"Ini bukan soal siapa yang akan menjadi ketua, tapi ini soal permintaan agar bisa dilantik ketua definitifnya, karena kita tidak mau juga disebut partai yang ragu-ragu," tutupnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id