Bawaslu, KPU dan Polda Riau Pantau Pemungutan Suara

Rusidi-Bawaslu.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Guna memastikan jalannya Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2018, Bawaslu beserta instansi terkait 'turun gunung' ke beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Riau.

Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan, pihaknya bersama Ketua KPU Provinsi Nurhamin, Kapolda Irjen Pol Nandang, Kepala BIN dan Dandrem melakukan monitoring di beberapa TPS di 3 Kabupaten.

"Monitoring dilakukan sejak pukul 7 pagi, dengan menggunakan helikopter milik Polda Riau, rombongan pergi ke 2 TPS di Kota Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir,"ungkap Rusidi, Rabu, 27 Juni 2018.



Kemudian, lanjut Rusidi, rombongan beralih ke Kecamatan Tualang, Perawang, Kabupaten Siak, yang disambut hangat dan meriah oleh warga di sekitar TPS. "Setelah itu kita baru pergi ke Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar,"tambahnya.

Ditambahkan Rusidi, TPS yang dikunjunginya hari ini, merupakan TPS yang masuk kategori rawan. Kunjungan berakhir pada jam 3 sore setelah mendarat di bandara Sultan Syarif Kasim.