Nenek Syamsinar Menangis Didatangi Tim Dapur Kaget Polresta Pekanbaru

Dapur-kaget.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Polisi Peduli dan Berbagi Polresta Pekanbaru kepada masyarakat yang kurang mampu, terus dilaksanakan dengan memperhatikan masyarakat disekitar wilayah hukumnya. Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72, Polresta Pekanbaru laksanakan kegiatan bakti religi yang bernamakan dapur kaget ramadhan.


Program bakti religi yang bernamakan dapur kaget ramdhan ini, tepat di bulan ramadhan sehingga kegiatan ini menyambangi kediaman Lukman Hakim (72) dan Syamsinar (68) warga Jalan Yos Sudarso di bawah Jembatan Lekton satu, Senin siang, 11 Juni 2018, pukul 14.00 WIB. Program ini merupakan dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72 serta tambahan dari program Jum'at Barokah.

"Untuk kehidupan sehari-hari, nenek terkadang bekerja sebagai buruh cuci kain dan setrika. Kalau selama bulan puasa ini hanya berharap bantuan dari masyarakat sekitar rumah yang membantu. Terimakasih banyak saya ucapkan kepada polresta pekanbaru beserta tim yang telah membantu keluarga kami, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami. Barokah ya pak buk,"ungkap nenek sambil mengusap air matanya.



Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH menyebutkan kepada awak media, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program bhakti religi bernama dapur kaget dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72 tahun yang kebetulan tepat di bualan ramadhan.

Adapun kegiatan Dapur kaget ini memberikan bantuan berupa bantuan sembako, perlengkapan Sholat, Kue Lebaran kepada warga yang kurang mampu di wilkum Resta Pekanbaru, sehingga warga tersebut bisa ikut merasakan suasana lebaran di rumahnya nanti dan bisa sholat ied karena ada perlengkapan sholat dan Al-Qur'an yang sdh kami berikan.

"Ada beberapa rumah warga yang kurang mampu kita datangi secara mendadak atau kaget dengan memberikan paket sembako lebaran yang berisikan paket kue lebaran, sirup, beras, gula serta perlengkapan Sholat. Secara mendadak ataupun kaget kepada warga tidak mampu yang sebelumnya sudah di survei oleh tim dan anggota Bhabinkantibmas Polresta,"(***)