Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan Jatuh Pada 17 Mei Mendatang

Maklumat-PP-Muhammadiyah.jpg
(TWITTER/@Muhammadiyah)

RIAU ONLINE - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah mengumumkan berdasarkan hasil hisab atau perhitungan astronomi, awal Ramadan 1439 Hijriah jatuh pada 17 Mei 2018 mendatang.

"Berdasarkan hasil hisab maka Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan tanggal 1 Ramadan jatuh pada hari Kamis Pahing, 17 Mei 2018," demikian disebutkan pada maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2018 tertanggal 9 Maret 2018 itu.

Selain itu, pengumuman yang ditanda tangani langsung oleh Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris Umum Muhammadiyah Abdul Mu'ti juga menyebutkan terkait penetapan 1 Syawal 1439 H atau Idul Fitri 2018.

Dalam hal ini, PP Muhammadiyah menetapkan bahwa 1 Syawal 1439 H atau Idul Fitri 2018 jatuh pada 15 Juni 2018.

Selanjutnya, ditetapkan pula 10 Dzulhijjah 1439 H atau Idul Adha pada 22 Agustus 2018.



Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir berharap maklumaat tersebut dapat menjadi panduan bagi warga Muhammadiyah.

"Masyarakat maju dan modern memerlukan kpeastian tanggal untuk berbagai keperluan sehingga jelas dan tidak menunggu H-1," kata Haedar, melansir Kompas.com, Rabu, 14 Maret 2018.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id