RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua Mesjid Nurul Iman, Jalan Merak, Tangkerang Tengah, Kecamatan Bukit Raya, Mansur AS, mengakui Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim, memang dirawat di ICU Rumah Sakit Awal Bros, Jalan Sudirman, Pekanbaru, sejak Selasa, 30 Mei 2017.
Di Mesjid Nurul Iman, Wan Thamrin Hasyim, menjabat sebagai Wakil Ketua Pembina bersama dengan tokoh pers Riau, Rida K Liamsi di posisi ketua dewan pembina.
"Saya peroleh informasi seperti itu, Pak Wan Thamrin masuk ICU Rumah Sakit Awal Bros. Tadi malam kita peroleh informasi tersebut, kemungkinan besar terkait jantung. Beliau punya riwayat jantung," kata Mansur AS kepada RIAUONLINE.CO.ID, Rabu, 31 Mei 2017, di Mesjid Nurul Iman.
Baca Juga: Membaik, Wagub Wan Thamrin Tersenyum Dan Lambaikan Tangan Saat Dibawa Ke Kamar
Mansur berharap, Wagub Wan Thamrin Hasyim hanya semalam saja di ruangan ICU. "Mudah-mudahan satu malam saja dan masuk kamar. Kami belum ke sana," kata Mansur.
WAKIL Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim, saat dibawa keluar dari ruangan ICU Rumah Sakit Awal Bros menuju kamar perawatan di lantai 5, Rabu, 31 Mei 2017, pukul 09.30 WIB.
Wagub Wan Thamrin, tuturnya, perlu istirahat, perlu kontrol sebelum dipindahkan ke kamar perawatan. Makanya, Selasa malam, jemaah dan pengurus Mesjid Nurul Iman, tak jenguknya.
"Insya Allah kami pengurus mewakili jemaah akan menjenguk, membezuk Pak Wan nanti malam, jika sudah pindah ke kamar. Kalau masih di kamar, tentu belum bisa dijenguk," tuturnya.
Mansur mengatakan, Wan Thamrin memiliki kontribusi besar terhadap pembangunan dan kemajuan Mesjid Nurul Iman bersama pengurus lainnya, seperti Rida K Liamsi, dan lainnya.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Kepala Bagian Humas (Kabag Humas), Erisman Yahya, menuding pemberitaan yang naik di RIAUONLINE.CO.ID, tentang serangan jantung Wakil Gubernur Wan Thamrin Hasyim, adalah berita hoax dan tak seharusnya diberitakan.
"Itu hoax Pak. Beliau dalam kondisi sehat walafiat dan sekarang ada di rumah. tadi buka puasa bersama di kediaman pribadi beliau...," tulis Erisman dalam pesan singkatnya yang diterima RIAUONLINE.CO.ID, Selasa malam, 30 Mei 2017, pukul 19.00 WIB.
Tak hanya itu, Erisman juga megirimkan bantahan melalui pesan Whatsapp ke beberapa wartawan dan grup Whatsapp. Berikut isi bantahannya.
Klik Juga: Wagub Riau, Wan Thamrin Hasyim Serangan Jantung, Pasang Ring di Awal Bros
Berita Wagub Serangan Jantung Hoax
Informasi yang beredar bahkan sudah dilansir oleh beberapa media online bahwa Wakil Gubernur Riau H Wan Thamrin Hasyim mengalami serangan jantung dan sempat dirawat di RS Awal Bross, Pekanbaru, tidak benar. Info hoax yang tak seharusnya diberitakan.
Media terutama online harusnya lebih selektif dan tidak hanya mengejar sensasi dalam memuat suatu berita.
Masyarakat terzalimi dengan info hoax itu. Hanya mencari sensasi tanpa mempertimbangkan perasaan pihak yang diberitakan. Harusnya kita sudah lebih cerdas.
Saat ini Wagubri dalam keadaan sehat walafiat. Wagubri bahkan sangat terkejut mendengar info hoax itu.
Kabag Humas Pemprov Riau
Erisman Yahya
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline