Sehari Usai Dilantik, Ini Sederet Kegiatan Walikota Pekanbaru

Wako-Firdaus2.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sehari usai dilantik, Walikota Pekanbaru, Firdaus tampaknya sudah tak sabar untuk kembali menjalankan kepemimpinannya di Pekanbaru untuk mewujudkan kota yang lebih baik lagi.

Dalam rancangannya, Firdaus mengedepankan aspek teknologi untuk membangun Pekanbaru sebagai smart city, yang merupakan program prioritasnya saat kampanye silam.

Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, di tengah segudang aktifitasnya, pukul 07.30 WIB Firdaus yang mengenakan jas abu-abu dilengkapi dengan dasi merah hati dan peci, langsung memimpin apel kebangkitan nasional.

Meskipun terlambat tiga hari, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemko Pekanbaru ternyata telah melakukan persiapan agar peringatan hari Kebangkitan Nasional ke-109 itu dipimpin langsung oleh Walikota Pekanbaru, Firdaus.



Baca Juga: Usai Lantik Pemimpin Daerah, Gubri: Tepati Janji

"Hari kebangkitan ini kan semestinya diperingati setiap tanggal 20 Mei,. Namun karena acara yang kemarin itu (persiapan pelantikan-red) teman-teman di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemko menunda upacara ini sehingga kami langsung berkesempatan membina upacara ini," kata Firdaus usai upacara, Selasa, 23 Mei 2017.

Usai memimpin langsung upacara di halaman kantor Walikota Pekanbaru, dirinya juga diberi kesempatan langsung untuk memberikan piagam penghargaan kepada kecamatan terpilih yang sukses mencanangkan program bebas buang air besar (BAB) sembarangan di lingkungan mereka.

Ia juga menyempatkan diri untuk berfoto bersama SKPD yang dulu pernah dipimpinnya dan sekarang kembali dilakukannya dilanjutkan dengan memimpin rapat perdana terhadap seluruh Camat yang ada di Pekanbaru.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline