RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KemenLHK) menyumbangkan sebanyak 65 unit motor berjenis trail kepada Tim Satgas Siaga Darurat Karlahut Provinsi Riau untuk kegiatan patroli pencegahan karlahut di Riau.
Komandan Korem 031/ Wirabima, Brigjen TNI Nurendi mengatakan sumbangan tersebut merupakan sumbangan yang diberikan usai Riau menetapkan status Siaga Darurat Karlahut beberapa waktu lalu.
BACA JUGA : Kebakaran Lahan, 1151 Personel Pasukan Terpadu Dikerahkan
"Kita telah menerima bantuan ini dari pusat dan nantinya akan digunakan oleh prajurit TNI untuk melakukan patroli di daerah-daerah yang rawan kebakaran," ungkap Nurendi, Rabu (16/3/2016).
KLIK JUGA : IMB, Izin Lingkungan dan Izin Gangguan Bakal Disatukan
Nurendi yang juga berstatus sebagai Komandan Tim Satgas Siaga Karlahut Riau menuturkan jumlah yang dipinjamkan tersebut sebenarnya dinilai jauh dari cukup. "Enam puluh lima unit itu saja untuk satu kabupaten tidak akan cukup, apalagi ini untuk satu provinsi," katanya.
Lanjutnya, Nurendi menjelaskan,"kalau disebar lagi jumlah itu tak akan kelihatan kalau dilihat dari atas. Nanti malah dibilang kalau motor bantuan itu tak ada lagi. Makanya nanti kita akan mengajukan lagi bantuan supaya bisa lebih optimal lagi."
Untuk bantuan heli yang diminta oleh Riau, hingga kini kata Nurendi belum disetujui oleh pusat. Namun kini terus diupayakan peminjamannya supaya water bombing bisa dilakukan di daerah yang terjadi kebakaran lahan.
"Secepatnya kita akan mengusahakan supaya heli bisa dipinjamkan oleh pusat," tandasnya.