Sukses Gelar Kongres HMI, 7 Kader HMI Riau Jadi Pengurus PB HMI

HMI.jpg
(INTERNET)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Jerih payah menyelenggarakan Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) nyaris selama sebulan di Pekanbaru, pekan ketiga November hingga pekan kedua Desember 2015, akhirnya berbuah hasil. 

 

Diwarnai aksi penundaan hingga berjam-jam, Pengurus PB HMI 2015-2017 dilantik Jumat (8/1/2016) malam di UIN Suska Syarif Hidaytullah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten. (Baca Juga: (Video) Inilah Aksi Brutal Polisi Keroyok Wartawan Hingga Kepala Bocor

 

Dari 100 lebih pengurus dilantik, ada 7 kader HMI Riau kini mengisi jabatan struktural di PB HMI hingga periode 2017 mendatang. Di antaranya, Fatharyanto Lisda, Ketua Panasko Kongres HMI Pekanbaru, kini diberi jabatan Ketua Bidang Pengembangan Profesi.

 

Kemudian, Angga Pratama dan Boby Irtanto, sebagai Wabendum. Terakhir Sudirman, Pebri Siswandi, Saud Marganda Tampubolon dan Nur Suhada, keempatnya ini tersebar berbagai di departemen.

 

"Pada periode ini kita cukup berbangga ada banyak kader asal Riau masuk dalam struktur kepengurusan PB HMI. Ada 7 orang termasuk saya diamanahkan berkarya di kepengurusan pusat ini," urai Fat Haryanto kepada RIAUONLINE.CO.ID, Sabtu (9/1/2016). (Klik Juga: Empat Romli HMI Kepemilikan Senjata Tajam Segera Jalani Sidang

 



Dengan dilantiknya mereka sebagai kepengurusan, Fat berjanji akan banyak mengaspirasikan suara dari kader Riau terutama menyangkut kepentingan masyarakat Riau.

 

Ia mengajak kader asal Riau untuk terus berproses di himpunan untuk terus mengembangkan kualitas karakter diri.

 

"Di pengurusan yang baru ini dengan cukup banyaknya kader asal Riau di struktur kepengurusan PB HMI, kita akan menunjukkan bahwa Riau juga harus dipandang oleh Indonesia. Kita akan kawal Riau dari sini," jelas Fat.

 

Pada acara pelantikan PB HMI yang diadakan di Bogor kemarin malam turut hadir para senior alumni HMI seperti Akbar Tanjdung, Menpan-ARB Yudi Crisnandi, Musfihin Dahlan, Wako Tangerang Selatan Airin, Bupati Kutai Rita dan Ketua Komisi III DPR RI Azis Syamsudin. (Lihat Juga: Kerusakaan Venue Takraw oleh Romli HMI Dibebankan ke APBD 2016

 

"Seluruh pengurus PB HMI sudah di sumpah kemarin malam untuk loyal dan mengemban amanahnya masing-masing. Karena amanah mereka untuk menyuarakan suara rakyat," jelasnya. 

 

Penyelenggaraan Kongres HMI di Pekanbaru, Riau, diwarnai dengan aksi berdarah-darah serta pengrusakan kerusakan sarana dan fasilitas pelayanan publik.

 

Kesemua kerusakaan tersebut dibebankan ke uang rakyat juga untuk memperbaikinya. Tak hanya itu, Kongres HMI kali ini juuga diwarnai penahanan beberapa kader HMI yang disebut dengan Rombongan Liar (Romli) oleh Polresta Pekanbaru. Mereka kedapatan membawa senjata tajam. 

 

Silakan ikuti terus dinamika Kongres HMI di Pekanbaru dengan klik di sini

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline