RIAUONLINE - Legenda balap motor Mick Doohan menilai bahwa rivalitas Valentino Rossi dan Marc Marquez membuat musim MotoGP 2015 bakal jadi salah satu musim yang tak akan terlupakan dalam sejarah MotoGP nantinya.
Rivalitas Rossi lawan Marquez, dan juga Jorge Lorenzo, di beberapa seri terakhir MotoGP musim ini membuat popularitas MotoGP melambung naik dan dibicarakan oleh banyak orang di dunia ini. (KLIK: Sirkuit Ini Dianggap Berbahaya Pebalap MotoGP)
"Saya rasa musim 2015 merupakan musim yang fantastis dan akan dikenang oleh banyak orang. Musim 2015 merupakan musim yang hebat meskipun media mungkin terlalu berlebihan dalam melihat rivalitas antara Rossi-Marquez di dalamnya."
"Semua orang kemudian saling mengutarakan pendapat namun yang patut diingat pada akhirnya kasus Rossi-Marquez hanyalah sebuah balapan dan olahraga," ujar Doohan seperti dikutip dari Crash. Dilansir RIAUONLINE.CO.ID dari laman CNN Indonesia. (LIHAT: Marquez Angkat Bendera Putih, Ajak Rossi Berdamai)
Menurut Doohan sendiri, kasus antara Rossi lawan Marquez di Sepang tidak berujung pada sebuah kesimpulan antara benar-salah.
"Tidak ada batas yang dilanggar menurut saya. Balapan adalah balapan, bukan olahraga semacam balet, dan itu yang terjadi dalam kasus Rossi-Marquez."
"Momen itu sama halnya dengan yang terjadi di era saya ketika para pebalap berusaha 'mendorong' siapapun yang ada di sekelilingnya," ujar Doohan. (BACA: Polemik di MotoGP 2015 Tak Nodai Sportivitas)
Doohan menilai bahwa baik Rossi maupun Marquez hanya sama-sama berjuang untuk menjadi yang terbaik di Sepang.
"Balapan adalah kompetisi yang garang dan akan banyak persaingan di lintasan."
"Rossi dan Marquez adalah dua juara dunia yang terus memburu kemenangan di seri itu. Mereka tak akan mau menyerahkan kemenangan dan itulah yang membuat MotoGP musim 2015 menjadi sangat menarik untuk diikuti," tutur Doohan.