Saya Senang Banyak Pengantar Adik-adik ke Pemakaman

Pemakaman-Rully-dan-Reny-Sihotang.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/MIFTAHUR RIZQI)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Penghantaran jenazah Renny Monica Sihotang dan Rully Yustinus Sihotang, dua kakak adik korban jatuhnya pesawat Hercules C-130 di Medan, Sumatera Utara, membuat sang abang, Lettu Andi P Sihotang, merasa bahagia dan senang. 

 

Pasalnya, prosesi pemakaman dipenuhi pelayat dari kerabat dan keluarga berlangsung lancar dan khidmat. Keluarga tampak lebih tenang dan tabah saat harus menyaksikan peti jenazah putra putri dan adik-adik mereka dimasukkan ke tempat peristirahatan terakhir, Jumat (3/7/2015) lalu. 

 

(Ibu mana tak akan berduka saat berangkat sehat bugar, pulang sudah meninggal, BACA : Lasminar Menagis Sebut Dua Nama Anaknya

 

"Capek yang saya rasakan saat pencarian di Medan sudah hilang. Saya senang melihat banyaknya pengantar adik-adik saya ini ke
pemakaman," ujar Lettu Andi P. Sihotang di TPU Tampan, Jalan Garuda Sakti, Panam.

 



 

Rully dan Reny, Selasa (30/6/2015) lalu menjadi korban jatuhnya pesawat Hercules. Ia berangkat dari Pekanbaru hendak mengunjungi abangnya, Lettu Andi P Sihotang, yang dinas di Pangkalan Udara (Lanud) Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat.  

 

(Jauh-jauh ikut tes perawat di Stikes Hangtuah, Pekanbaru, gadis ini jadi korban Hercules. BACA : Kisah Syariah Pulang ke Natuna Selama-lamanya

 

Penghantaran dilakuka usai Misa di Gereja Katolik Santa Paulus, Jalan Soekarno Hatta. Sekitar pukul 15.00 WIB, suara sirine ambulans membawa jenazah menuju Taman Pemakaman Umum (TPU) Tampan Jalan Garuda Sakti Panam.

 

Banyaknya warga yang mengantar jenazah menyebabkan macet di sepanjang Jalan Darma Bakti hingga Terminal Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). Para pengendara jalan lainnya memberi ruang untuk rombongan pengantar jenazah tersebut.

 

Prosesi diakhiri ucapan terimakasih dari ayahanda Renny Monica Br Sihotang dan Rully Yustinus Sihotang kepada para pelayat yang turut mengantar putra putri kesayangannya ke peristirahatan terakhir.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline