Legalkan Ganja, Pemerintah Thailand Bagikan 1 Juta Pohon untuk Dinikmati Warganya

Ganja10.jpg
((Suara.com/Achmad Ali))

RIAUONLINE, BANGKOK-Thailand mengumumkan akan membagikan 1 juta pohon ganja untuk rakyat secara gratis. Kebijakan itu diambil Kementerian Kesehatan menjelang dihapusnya larangan produksi serta kepemilikan ganja di negara tersebut yang mulai berlaku Juni mendatang.

Menteri Kesehatan Thailand, Anutin Charnvirakul pada Februari kemarin meneken aturan yang secara resmi menghapus ganja dari daftar obat-obat terlarang. Pada 2018 Thailand melegalisasi ganja, untuk penggunaan secara terbatas.

Bangkok berharap kebijakan itu akan menghidupkan industri ganja dan menarik semakin banyak wisatawan ke Thailand.

Mulai 9 Juni nanti rakyat Thailand bebas memiliki dan memanfaatkan semua bagian dari tanaman ganja, termasuk bunga dan bijinya. Meski demikian masih ada batasnya yang diterapkan: produk ganja yang dinikmati tidak boleh memiliki kandungan tetrahydrocannabinol atau THC di atas 0,2 persen.



Pada Minggu (8/5/2022) mengumumkan bahwa warga Thailand tak lagi perlu izin untuk menanam ganja di rumah, asalkan mendeklarasikan bahwa tanaman tersebut digunakan untuk pengobatan dan kandungan THC-nya tak melampui batas.

Anutin juga mengatakan bahwa 1 juta pohon ganja akan dibagikan ke rakyat mulai Juni dan bahwa setiap orang boleh menanam sebanyak mungkin ganja di rumah mereka dikutip dari suara.com

Meski demikian perusahan berskala besar masih harus memperoleh izin dari otoritas pengawas obat dan makanan Thailand untuk memproduksi produk berbasis ganja, yang bisa dimanfaatkan sebagai obat maupun bumbu masakan