Azim Premji, Crazy Rich Muslim yang Sumbang Rp 2 Triliun untuk Pandemi

Azim-Premji.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, NEW DELHI-Seorang filantropi muslim yang dikenal dermawan di India, Azim Premji menyumbangkan uangnya sebanyak Rp 28 Triliun.

Uang itu dia berikan untuk pengembangan sistem pendidikan sekolah dasar di negara Mahatma Gandhi tersebut.

Azim sendiri dikenal sebagai salah satu miliarder Muslim yang dikenal dermawan.

Berdasarkan sebuah laporan pada tahun 2020 silam, seperti dikutip Makassar Terkini-jaringan Suara.com, pengusaha asal India ini telah menyumbang 10 kali lebih banyak ketimbang Mukesh Ambani yang berpredikat orang terkaya Asia.

Seperti dikutip dari Hindustan Times via insertlive.com pada Minggu (15/8/2021), Azim mendirikan Yayasan Azim Premji untuk pengembangan sistem pendidikan sekolah dasar pemerintah di pedesaan sejak 2001.



Kepada yayasan tersebut, dia telah menyumbang 2 miliar US$ atau setara dengan Rp 28,6 triliun.

Jumlah sumbangan itu bahkan kemudian diyakini sebagai sumbangan terbesar yang pernah ada di India.

Tak hanya itu, ketika di tengah gelombang pandemi yang melanda India, Yayasan Azim Premji juga memberikan 1.000 crores atau Rp 2 triliun untuk penanggulangan pandemi dikutip dari suara.com

Selain itu, yayasan juga menjanjikan 100 crores dari Wipro dan 25 crores dari Wipro Enterpires, perusahaan milik Azim.

Dengan demikian total donasinya mencapai 1.125 crores atau setara Rp 2,3 triliun.