RIAU ONLINE, OHIO-Ronnie dan Donnie, kembar siam tertua di dunia akhirnya meninggal di kampung halamannya, Dayton, Ohio pada Sabtu 4 Juli 2020.
Sejak dilahirkan 28 Oktober 1951 silam, Ronnie dan Donnie memiliki keterbatasan fisik yang cukup rumit. Mereka memiliki dua kepala, empat kaki, empat tangan dan masing-masing organ dalam berupa hati yang sempurna.
Sayangnya, perut mereka lengket dan berbagi saluran cerna satu sama lain. Hal ini membuat keduanya sulit dipisahkan dengan cara pembedahan.
Dua tahun pertamanya, kakak beradik ini menghabiskan waktu di rumah sakit. Orangtua mereka sangat berharap dua anaknya bisa dipisahkan dan hidup normal, namun dokter tak yakin.
Mengetahui peluang hidup pasca operasi sangat kecil, maka Ronnie dan Donnie bertahan hidup berhadap-berhadapan selama 69 tahun.
Kembar siam tertua, Ronnie dan Donnie. (Youtube/NineLivesMedia)
Kembar siam ini belajar jalan di umur 29 bulan. Mereka belajar tentang koordinasi dan sangat baik dan bergantian untuk berjalan mundur.
Orang tua mereka menyewa terapis okupasi untuk mengajarkan tugas sehari-hari seperti mengikat sepatu, menggunakan toilet, dan belajar cara bekerja satu sama lain.
Donnie melakukan sebagian besar pekerjaan seperti memasak, cuci piring dan baju, sementara Ronnie membersihkan kamar mandi dan melakukan sebagian besar pembicaraan.
Mereka memiliki dua nomor jaminan sosial tetapi bepergian hanya dengan satu paspor.
Kembar siam tertua, Ronnie dan Donnie. (Youtube/NineLivesMedia)
Kesulitan ekonomi keluarga membuat si kembar bergabung dengan sirkus dan dipamerkan ke berbagai negara. Adik bungsu mereka, Jim mengatakan pekerjaan kakaknya sebagai bintang sirkus adalah satu-satunya pemasukan untuk keluarga.
Sekitar tahun 2009 dan 2010 adalah masa yang menakutkan bagi mereka karena Ronnie mengalami pembekuan darah di paru-parunya akibat infeksi virus. Ini membuat Donnie juga terinfeksi dan keduanya lemah.
Mereka lantas dirawat di rumah sakit dan memutuskan pulang kampung setelah diperbolehkan pulang oleh dokter. Meski begitu, keduanya tetap membutuhkan perawatan medis rutin dan tak boleh hidup tanpa pengawasan orang lain.
Kembar siam tertua, Ronnie dan Donnie. (Youtube/NineLivesMedia)
Si bungsu Jim adalah orang yang bertanggung jawab merewat mereka setelah dua kakaknya ini pensiun dari dunia sirkus. "Itu semacam membayarnya sekarang. Saya tidak melakukannya karena itu, tetapi saya merasa seperti itu."
Pada tahun 2014, Guinness Book of World Records mencatat Ronnie dan Donnie sebagai kembar siam tertua di dunia. Pemegang rekor sebelumnya adalah Chang dan Eng Bunker, saudara China yang lahir di Thailand pada tahun 1811 dan hidup sampai usia 62 tahun. Artikel ini sudah terbit di Suara.com