RIAU ONLINE, PEKANBARU - Posisi Pasangan Calon (Paslon) Muhammad Nasir - Wardan dan Paslon Syamsuar - Mawardi Saleh semakin terpojok pasca 85 persen data TPS di 12 kabupaten/kota se-Provinsi Riau telah masuk di Lingkaran Survei Indonesia (LSI), Rabu, 27 November 2024.
Pasalnya, kedua Paslon tersebut mendapatkan perolehan suara yang jauh lebih rendah daripada Paslon Abdul Wahid - SF Hariyanto.
Berdasarkan data LSI, Paslon Nomor Urut 01 Abdul Wahid - SF Hariyanto dengan tagline Bermarwah berhasil mendapatkan 43 persen suara.
Sementara Nomor Urut 02 Muhammad Nasir - Wardan (Nawaitu) memperoleh suara 31 persen.
Selisih suara keduanya berkisar 12 persen. Sementara jumlah suara yang belum masuk tinggal 15 persen.
Kemudian, di posisi ketiga adalah Paslon Syamsuar - Mawardi Saleh dengan jargon Suwai hanya memperoleh 25 persen suara.
Perolehan jumlah suara ini disambut dengan sorakan oleh para pendukung Paslon Bermarwah di Posko Pemenangannya, Jalan Wonorejo, Kota Pekanbaru.