RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kedatangan Presiden Joko Widodo disambut antusias para pelajar di Kota Pekanbaru, Rabu, 4 Januari 2023.
Pantauan RIAU ONLINE, ratusan pelajar berjejer mengibarkan bendera di sepanjang jalan menuju Pasar Bawah, Jalan Saleh Abbas, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru.
RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE
Tak lama kemudian, mobil yang membawa RI 1 itu datang bersama rombongan. Tampak Jokowi melambaikan tangan dari dalam mobil.
RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE
Tujuan Jokowi ke Pasar Bawah untuk meninjau usai pencabutan sistem PPKM. Selanjutnya, Jokowi akan menuju ke lokasi panen Semangka di Pekanbaru.
RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE
Kunjungan Presiden Jokowi tentunya akan disambut oleh kepala daerah. Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun akan menyampaikan kondisi Pekanbaru di hadapan Presiden Jokowi saat berada di Pasar Bawah.
Presiden Jokowi tiba di Pasar Bawah Pekanbaru (DEFRI CANDRA/RIAUONLINE.CO.ID)
"Kita sudah menggelar rapat yang dipimpin oleh pak Pj wali kota untuk membahas persiapan penyambutan Presiden Jokowi," ujar Pj Sekda Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Selasa 3 Januari 2023.
Usai kunker di Pekanbaru, Presiden Jokowi bakal berkunjung ke Gerbang Tol Pekanbaru-Bangkinang guna penandatanganan prasasti.
DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE
Di hari kedua, Presiden Jokowi bertolak ke Kabupaten Rohil dan menyempatkan meninjau pergerakan kelompok gajah di Tol Km. 12, rest area di Km. 82. Setibanya di Rohil, ia meninjau progres SPAM Regional Durolis terkait pemutaran kran Spam Regional di Rohil.
DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE
Kemudian berkunjung ke Kota Dumai di Pasar Sri Mersing Dumai penyerahan bantuan kepada pedagang. Selanjutnya menuju Rumah Makan Artabela Kota Dumai.
Tak hanya itu, Presiden Jokowi selanjutnya berkunjung ke PT. Pertamina Hulu Rokan Kota Dumai terkait penjelasan Display Data dan Kontrol.