(Fifa.com)
Senin, 22 Mei 2023 14:15 WIB
Editor: Joseph Ginting
(Fifa.com)
RIAU ONLINE, JAKARTA-PSSI disebut media Vietnam, Vietnamnet mengeluarkan kocek hingga 5 juta dolar Amerika Serikat atau sekira Rp 74 miliar untuk mengundang Timnas Argentina. Laga persahabatan itu rencananya akan berlangsung 19 Juni 2023.
Entah darimana Vietnamnet mendapatkan informasi tersebut.
"Media ribuan pulau mengungkapkan bahwa untuk mengundang La Albiceleste ke batu yang bersahabat, jumlah yang dihabiskan Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) tidak kurang dari 5 juta dolar AS," tulis vietnamnet.
"Pertandingan diadakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada 19 Juni."
Sementara itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Umumkan kepastian Indonesia vs Argentina pada 28 Mei 2023 mendatang. Kabarnya pertandingan Indonesia vs Argentina akan dilakukan 19 Juni 2023.
Baca Juga
Pengumuman Erick Thohir itu dibocorkan oleh Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri dalam YouTube Deddy Corbuzier.
Dalam wawancara itu, Deddy menyinggung Indonesia vs Argentina. Namun Indra Sjafri belum memastikan karena belum diumumkan langsung oleh Erick Thohir.
"Belum tentu, kan belum diumumkan resmi Pak Ketum. Tanggal 28 ini diumumkan beliau. Kita tunggu," kata Indra Sjafri.
Video wawancara Indra Sjafri itu diunggah Deddy sehari lalu.
Akun Twitter Timnas Argentina, @Argentina, telah merilis jadwal latih tanding untuk FIFA Matchday Juni 2023, Senin (22/5/2023) pagi WIB. Salah satu lawan yang dihadapi adalah Indonesia.
Argentina akan lebih dulu menghadapi Timnas Australia di Beijing, China, pada 15 Juni 2023. Empat hari berselang, Argentina bakal bertandang ke Jakarta.
Hanya saja belum diketahui lokasi pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina. Namun, kemungkinan besar duel tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta mengingat venue di Jakarta.
"Pertandingan persahabatan yang dikonfirmasi 15/06 vs Timnas Australia di Beijing. 19/06 vs Indonesia di Jakarta," tulis unggahan Twitter Timnas Argentina dikutip dari suara.com