RIAU ONLINE, MANCHESTER-Jelang pertandingan semifinal Liga Champions kontra Real Madrid pekan ini, Manchester City terancam kehilangan salah satu pemain bertahan andalannya, Nathan Ake.
Manchester City akan bertandang ke markas Real Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions yang digelar di Santiago Bernabeu, Rabu (10/5/2023).
Peran Nathan Ake di laga City vs Madrid diragukan setelah pemain itu tidak terlihat dalam sesi latihan.
Dilaporkan Football Espana, Senin (8/5/2023), Ake belum berlatih dengan anggota skuad City lainnya menjelang pertandingan, dan besar kemungkinan ia mengalami cedera.
Sebagaimana diketahui, Ake mengalami masalah otot ketika City menjamu Leeds United di ajang Premier League pada Sabtu (6/5/2023).
Dalam laga di Etihad Stadium yang berakhir dengan kemenangan City 2-1 itu, Ake ditarik keluar di menit 54. Posisinya digantikan Kyle Walker.
Ake telah menjadi bagian penting dari soliditas yang baru terlihat di lini pertahanan tim besutan Josep Guardiola musim ini, beroperasi di sisi kiri dari tiga bek.
Performanya yang luar biasa juga terlihat pada pertandingan sebelumnya saat City menghadapi Bayern Munich di babak 16 besar.
Kyle Walker menggantikannya pada akhir pekan, tetapi di markas Madrid posisi Ake akan diberikan kepada Aymeric Laporte, mengingat dia adalah bek kiri.
Terlepas dari siapa yang menggantikan Ake, ini merupakan pukulan berat bagi Guardiola. Karena hal tersebut mungkin saja dieksploitasi oleh para pemain Madrid, mengingat kehebatan Carlo Ancelotti dalam meramu taktik dan strategi dikutip dari suara.com