RIAU ONLINE, JAKARTA-Drawing SEA Games 2023 untuk cabor sepak bola putra dan putri SEA Games 2023 sudah diketahui Rabu (5/4/2023) sore WIB. Beruntung, Timnas Indonesia U-22 ada di Grup A cabor sepak bola putra, terhindar dari grup maut.
Adapun untuk cabor sepak bola putra, dalam undian ini Timnas Indonesia U-22 ada di pot 2 bersama Thailand. Sementara di pot 1 diisi oleh Vietnam dan tuan rumah Kamboja.
Sedangkan pot 3 terdapat Malaysia dan Myanmar, kemudian pot 4 ada Laos serta Timor Leste. Setelah itu pot 5 ada Laos dan Timor Leste.
Setelah dilakukan undian, Timnas Indonesia U-22 berada di Grup A yang terbilang cukup 'ringan'. Garuda Muda --julukan Timnas U-22-- tergabung bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Sementara Grup B berkumpul tim-tim kuat. Mereka adalah Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos. Tentu ini cukup menguntungkan karena kans Timnas Indonesia U-22 lolos dari fase grup cukup terbuka.
Kemudian untuk timnas wanita, Indonesia menempati Grup A yang terbilang cukup sulit bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Malaysia. Kemudian Grup B ada Kamboja, Thailand, Singapura, dan Laos.
SEA Games 2023 sendiri akan digelar pada 5-17 Mei 2023 di Kamboja. Namun untuk cabang olahraga sepak bola bakal dimulai lebih dulu pada 29 April 2023 dikutip dari suara.com
Berikut hasil drawing sepak bola putra dan putri SEA Games 2023:
Sepak bola putra
Grup A
Kamboja
Indonesia
Myanmar
Filipina
Timor Leste
Grup B
Vietnam
Thailand
Malaysia
Singapura
Laos
Sepak bola putri
Grup A:
Vietnam
Filipina
Myanmar
Malaysia
Indonesia
Grup B
Kamboja
Thailand
Singapura
Laos