Chelsea ditahan imbang Liverpool 1-1 di di Stamford Bridge, London, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB/AP photo
(AP Photo)
RIAUONLINE, LONDON-Chelsea ditahan seri Everton dalam laga pekan ke-17, Jumat (17/12/2021) dini hari WIB, Stamford Bridg.
Dalam pertandingan di Chelsea tampil begitu dominan dengan menguasai 80 persen penguasaan bola dan menciptakan 23 peluang tetapi cuma mampu mencetak satu gol.
Chelsea membuka keunggulan lewat Mason Mount pada menit ke-70, tetapi langsung dibalas bek Everton, Jarrad Branthwaite empat menit berselang. Skor 1-1 bertahan hingga bubaran.
Pasca laga, Thomas Tuchel tak senang dengan hasil yang diraih timnya. Meski menganggap tak ada yang salah dengan permainan Chelsea, dia tak menampik lini serang kurang memiliki insting membunuh.
Chelsea dalam laga ini tak dapat memainkan dua penyerang utamanya, Timo Werner dan Romelu Lukaku karena sakit. Kondisi itu membuat ujung tombak dipercayakan kepada Christian Pulisic yang berposisi asli winger.
"Kami bisa saja memimpin di babak pertama. Mudah. [Tapi] ternyata tidak. Kami harus berhati-hati sekarang - dan saya sendiri - bahwa kami menunjuk jari dan mengatakan itu terjadi lagi," kata Thomas Tuchel dikutip dari Football London, Jumat (17/12/2021).
"Kami memiliki peluang besar untuk mengatakan mengakhir pertandingan dengan kemenangan 3-0 dan berbicara tentang seberapa baik kami meski ditinggal banyak pemain."
"Jika kita menengok ke belakang, sepertinya sudah terlalu sering [Chelsea membuang-buang peluang]," tambahnya.
Hasil imbang kontra Everton membuat Chelsea cuma mampu meraih delapan poin dari lima pertandingan terakhir di liga.
Kondisi itu membuat mereka tertahan di urutan ketiga klasemen dengan 37 poin dan kini tertinggal empat poin dari pemuncak klasemen, Manchester City dikutip dari suara.com
Sedangkan bagi Everton tambahan satu poin yang mereka raih susah payah belum cukup untuk mengubah posisi di urutan ke-14 klasemen dengan 19 poin.