Syamsuar Usulkan Stadion Utama Riau Jadi Lokasi Pertandingan Piala Dunia U-20

Stadion-Utama-Riau3.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Stadion Utama Riau yang berada di Jalan Naga Sakti, Kecamatan Tampan Pekanbaru diusulkan menjadi salah satu stadion tempat digelarnya laga piala dunia U-20 tahun 2021 mendatang. Stadion utama Riau sempat digunakan untuk pertandingan sepak bola pada PON 2012. Stadion yang dibangun dengan menggunakan anggaran sebesar Rp 1,18 triliun memiliki kapasitas penonton hingga 44.000 penonton.

Usulan tersebut akan disampaikan Gububernur Riau (Gubri) Syamsuar ke Kemenpora agar memasukkan stadion utama Riau dalam daftar stadion tempat laga piala dunia U-20.

"Ya, kita akan usulkan ke Kemenpora, supaya Riau juga dapat jatah," kata mantan Bupati Siak dua periode ini Jumat 25 Oktober 2019.

Syamsuar menilai, Stadion Utama Riau layak dijadikan sebagai tempat pertandingan sepakbola bertaraf international. Sebab stadion ini memiliki kapasitas penonton yang cukup banyak dan fasilitas pendukung yang memadai. Meskipun saat ini kondisinya tidak terawat.



"Stadion kita kan sudah international, jadi saya akan usulkan. Mudah-mudahan bisa lah," katanya.

Saat disinggung terkait kondisi stadion utama Riau yang tidak terawat dan sudah banyak fasilitas yang hilang dan rusak, Syamsuar mengaku akan melakukan perbaikan dan perawatan jika memang nanti ditetapkan sebagai salah satu lokasi pertandingan pada piala dunia U 20 tahun 2021 mendatang.

"Kalau nanti memang ditunjuk kita akan lakukan perawatan dan perbaikan, menporan yang lama kan sudah meninjau juga," katanya.

Seperti diketahui, Federasi sepak Bola Internasional (FIFA) secara resmi telah menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Indonesia berhasil menyingkirkan Brasil dan Peru dalam pemilihan tuan rumah Piala Dunia U20 2021. Pertemuan menentukan tuan rumah itu digelar di Shanghai, China pada Kamis 24 Oktober kemarin. (*)