Berubah, Berikut Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2019

Piala-Presiden-2018.jpg

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Perubahan jadwal terjadi pasca drawing Piala Presiden 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2019 silam.

Semula direncanakan akan digelar dari 29 hingga 31 Maret 2019, berubah menjadi 28 sampai 31 Maret mendatang.

Hasil undian tersebut mempertemukan Persija Jakarta dengan Kalteng Putra, Persebaya menjamu Tira Persikabo.

Kemudian Persela lamongan melawan Madura United dan Bhayangkara FC menghadapi Arema FC.

Artinya ada delapan tim akan saling mengalahkan untuk memperebutkan tiket menuju semifinal. Tim yang lolos ke babak perempat final dengan status juara grup akan menjadi tuan rumah.



Empat tim tersebut adalah Bhayangkara FC, Persija Jakarta, Persebaya, dan Persela Lamongan. Dengan menggunakan format single match, setiap tim yang menang langsung melaju ke semifinal.

Berikut jadwal lengkap babak perempat final Piala Presiden 2019:

28 Maret 2019: Persija Jakarta Vs Kalteng Putra di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi pukul 16.00 WIB

29 Maret 2019: Persebaya Vs Tira-Persikabo di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pukul 18.30 WIB

30 Maret 2019: Bhayangkara FC Vs Arema FC di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi pukul 15.30 WIB

31 Maret 2019: Persela Lamongan Vs Madura United di Stadion Surajaya, Lamongan pukul 15.30 WIB


Tulisan ini pertama tayang di suara.com dengan judul Ini Dia Jadwal Lengkap Perempatfinal Piala Presiden 2019